ANALISIS PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN DESAIN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KENDARAAN BERMOTOR MEREK HONDA JENIS SKUTERMATIC

Martini, Tina (2015) ANALISIS PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN DESAIN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KENDARAAN BERMOTOR MEREK HONDA JENIS SKUTERMATIC. JURNAL PENELITIAN STAIN Kudus, 9 (1). pp. 1-20. ISSN (P-ISSN : 1693-6019; E-ISSN: 2477-6580)

Full text not available from this repository.
Official URL: http://journal.stainkudus.ac.id/index.php/jurnalPe...

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis penelitian field reserch dan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah konsumen/pemakai kendaraan bermotor merek Honda jenis skutermatic dengan menyebarkan kuesioner sebanyak 75 responden. Pengambilan sampel menggunakan tehnik sampling insidenta. Metode analisis yang digunakan adalah metode regresi linier berganda dan menggunakan uji – t dengan taraf signifikansi a = 5%. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pertama: harga mempunyai pengaruh terhadap keputusan pembelian kendaraan bermotor merek Honda jenis skutermatic pada masyarakat Kabupaten Kudus dibuktikan dari hasil uji- t untuk harga menunjukan t hitung lebih besar dari nilai t tabel (4,140 > 1,992) dengan df 75 dan nilai probabilitas sebesar 0.000 yaitu berada dibawah 5% dari tingkat signifikan. Kedua, kualitas mempunyai pengaruh negatif terhadap keputusan pembelian dibuktikan dengan hasil nilai t hitung sebesar 1,157 dan t tabel sebesar 1,992, sehingga t-hitung lebih kecil dari t-tabel (1,157 < 1,992) dari df 75 dengan nilai P value 0,251. Dan yang ketiga, desain mempunyai pengaruh terhadap keputusan pembelian kendaraan bermotor merek Honda jenis skutermatic pada masyarakat Kabupaten Kudus. Ini dibuktikan dari hasil uji t yaitu untuk desain menunjukan t hitung lebih besar dari nilai t tabel (3,073 > 1,992), sedangkan nilai P value 0,003 yang berada diatas Alpha 5%.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Harga; Kualitas; Desain; Keputusan Pembelian
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Produksi dan Industri
Divisions: Karya Ilmiah > Artikel Jurnal
Depositing User: UPPI STAIN Kudus
Date Deposited: 05 Jun 2017 08:50
Last Modified: 05 Jun 2017 08:50
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1213

Actions (login required)

View Item View Item