PENGARUH GAYA MENGAJAR KOMPULSIF TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN KOGNITIF SISWA PADA MATA PELAJARAN SKI DI MTS NU MIFTAHUL HUDA III DAWE KUDUS TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Fauzi, Mahfudh (2016) PENGARUH GAYA MENGAJAR KOMPULSIF TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN KOGNITIF SISWA PADA MATA PELAJARAN SKI DI MTS NU MIFTAHUL HUDA III DAWE KUDUS TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
SKRIPSI MAHFUDH FAUZI 111634_opt.pdf

Download (7MB)

Abstract

Guru dapat menyajikan materi dengan baik serta menggunakan gaya mengajar yang sifatnya mendorong akan dapat memberikan dampak pada pengetahuan siswa, sebab dalam ranah kognitif terdapat pengamatan, ingatan, pemahaman, penerapan, analisis (pemeriksaan dan pemilahan secara teliti), dan sintesis (membuat panduan baru dan utuh). Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui gaya mengajar kompulsif guru pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015, (2) Untuk mengetahui peningkatan kemampuan kognitif siswa pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015, (3) Untuk menguji secara empiris adanya pengaruh gaya mengajar kompulsif guru terhadap peningkatan kemampuan kognitif siswa pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan jenis penelitian teknik pengumpulan data berupa angket yang didukung dengan teknik lainnya, seperti dokumentasi dan wawancara. Responden penelitian ini adalah kelas VIII sebayak 33 peserta didik dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan regresi linier sederhana. Adapun lokasi penelitian di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus. Adapun hasil penelitian ini adalah: (1) Gaya mengajar kompulsif guru pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015 adalah baik hal ini memiliki nilai rata-rata sebesar 46,06 yang termasuk dalam interval 44-50. (2) Kemampuan kognitif siswa pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015 adalah baik hal ini memiliki nilai rata-rata sebesar 46,85 yang termasuk dalam interval 46-50. (3) Terdapat pengaruh gaya mengajar kompulsif guru terhadap peningkatan kemampuan kognitif siswa pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015, hal ini terbukti dari hasil yang diperoleh nilai rxy sebesar 0,702 yang lebih besar dari rtabel pada taraf kesalahan 1% = 0,442 maupun pada taraf kesalahan 5% =0,344. Dari hasil perhitungan diperoleh, besarnya koefisien determinasi (R) sebesar 49,28%. Hal ini berarti menyatakan pengaruh gaya mengajar kompulsif guru terhadap peningkatan kemampuan kognitif siswa pada mata pelajaran SKI di MTs NU Miftahul Huda III Dawe Kudus tahun pelajaran 2014/2015 dengan nilai sebesar 49,28%, sedangkan sisanya 100%-49,28% = 50,72% adalah pengaruh variabel lain yang belum diteliti oleh peneliti. Untuk memperoleh hasil studi yang lebih baik dan akurat, serta untuk mempengaruhi peningkatan kemampuan kognitif siswa, peneliti selanjutnya dapat menambahkan variable yang lebih bervariatif, seperti variasi dalam mengajar atau motivasi belajar pada mapel rumpun PAI yang lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Gaya Mengajar Kompulsif; Peningkatan Kemampuan Kognitif Siswa; Mata Pelajaran SKI
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 11 Jun 2017 05:46
Last Modified: 11 Jun 2017 05:46
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1388

Actions (login required)

View Item View Item