ANALISIS STRATEGI BISNIS RITEL ISLAM MENGHADAPI PESATNYA MINIMARKET WARALABA (STUDI PERSAINGAN USAHA DI GRIBIG KUDUS)

Nisa’, Khoirun (2015) ANALISIS STRATEGI BISNIS RITEL ISLAM MENGHADAPI PESATNYA MINIMARKET WARALABA (STUDI PERSAINGAN USAHA DI GRIBIG KUDUS). Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
KHOIRUN NISA'_opt.pdf

Download (3MB)

Abstract

Ada dua persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yakni tentang bagaimana strategi bisnis ritel Islam menghadapi pesatnya minimarket waralaba di Gribig Kudus, apa saja faktor-faktor yang mendukung dan menghambat peritel Islam dalam menghadapi pesatnya minimarket waralaba di Gribig Kudus. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis strategi bisnis ritel Islam menghadapi pesatnya minimarket waralaba di Gribig Kudus, untuk menganalisis apa saja faktor-faktor yang mendukung dan menghambat peritel Islam dalam menghadapi pesatnya minimarket waralaba di Gribig Kudus. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut secara mendalam dan menyeluruh, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, selanjutnya teknik pengumpulan data peneliti menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun wawancara yang peneliti lakukan adalah mewawancarai langsung kepada delapan pemilik bisnis ritel Islam di Gribig Kudus. Analisa data bersifat induktif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi. Dari pembahasan dan pemaparan analisis dalam bab sebelumnya, dapat diketahui bahwa strategi yang dilakukan pemilik bisnis ritel Islam di Gribig Kudus hanya melakukan strategi right product, right quantity, and right price. Dari strategi yang dilakukan ternyata dapat dipahami bahwa, strategi yang ada telah mengalami peningkatan dalam usaha yang dilakukan oleh pemilik bisnis ritel Islam di Gribig Kudus, di mana secara rata-rata perhari mereka mendapatkan hasil pendapatan bersih sekitar kurang lebih Rp. 450.000,- namun ada juga yang mendapatkan di bawah pendapatan bersih, yaitu Rp. 150.000,- perhari. Sedangkan faktor-faktor yang dialami peritel Islam dalam menghadapi pesatnya minimarket waralaba adalah faktor pendukung antara lain: lokasi toko, harga yang tepat, kelengkapan barang, pelayanan, dan produk. Selain itu faktor penghambat meliputi: lemahnya kemampuan pengambilan keputusan dan lemahnya promosi di media sosial karena pengetahuan bagi peritel Islam tentang ilmu teknologi informasi dan komunikasi (internet) masih kurang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Strategi Bisnis; Ritel Islam; Minimarket Waralaba
Subjects: Sosial dan Budaya Islam > Ekonomi Islam
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 380 Perdagangan, Komunikasi, Transportasi > Perdagangan
Divisions: Fakultas Syariah > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 17 Jun 2017 02:01
Last Modified: 17 Jun 2017 02:01
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1452

Actions (login required)

View Item View Item