Khusna, Hidayatul (2024) Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok Melalui Teknik Role Playing Untuk Meningkatkan Interaksi Sosial Pada Peserta Didik Di SMPN 1 Karangtengah Demak. Undergraduate thesis, IAIN Kudus.
|
Text
01.COVER.pdf Download (1MB) |
|
|
Text
02.ABSTRAK.pdf Download (245kB) |
|
|
Text
03.DAFTAR ISI.pdf Download (1MB) |
|
|
Text
04.BAB I.pdf Download (838kB) |
|
|
Text
05.BAB II.pdf Download (1MB) |
|
|
Text
06.BAB III.pdf Download (2MB) |
|
|
Text
07.BAB IV.pdf Download (971kB) |
|
|
Text
07.BAB IV.pdf Download (971kB) |
|
|
Text
08.BAB V.pdf Download (364kB) |
|
|
Text
09.DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (595kB) |
Abstract
Dalam konteks dunia pendidikan, interaksi sosial yang terjadi di lingkungan sekolah,dapat dilihat melalui adanya kegiatan di dalam kelas, dan kegiatan di luar kelas. Di masa lalu, masyarakat lebih cenderung melakukan interaksi sosial secara langsung dalam kegiatan sosial maupun ekonomi, namun semenjak adanya teknologi komunikasi digital interaksi sosial secara langsung lambat laun mulai tergantikan khusunya dikalangan kelompok masyarakat generasi Z dan milenial yang cenderung banyak menghabiskan waktu untuk aktivitas komunikasi digital. Hal ini bisa mengakibatkan kurangnya interaksi sosial sacara langsung, yang kemungkinan peserta didik mengalami penurunan atau bahkan sama sekali tidak mampu berinteraksi dengan orang disekitarnya, berpengaruh pada keterampilan sosial siswa, dapat menyebabkan turunnya prestasi akademik, dan mengganggu pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah: 1.) Untuk mengetahui bagaimana kondisi interaksi sosial peserta didik sebelum diberikan layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing SMPN 1 Karangtengah Demak. 2.) Untuk mengetahui bagaimana kondisi interaksi sosial peserta didik sesudah diberikan layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing SMPN 1 Karangtengah Demak. 3.) Untuk mengetahui seberapa efektifkah layanan bimbingan kelompok melalui teknik role playing untuk meningkatkan interaksi sosial pada peserta didik SMPN 1 Karangtengah Demak. Penelitian ini membahas mengenai bagaimana kondisi interaksi sosial peserta didik sebelum dan sesudah diberikan layanan bimbingan kelompok melalui teknik role playing dan seberapa efektif layanan bimbingan kelompok melalui teknik role playing untuk meningkatkan interaksi sosial peserta didik yang dilakukan di SMPN 1 Karangtengah Demak. Dalam menjawab permasalahan tersebut, peneliti melakukan jenis penelitian kuantitatif dengan metode pre-experimental design bentuk one-group pretest-postest design yang kemudian hasilnya dianalisis dengan uji Paired Sampel T-test untuk mengetahui perubahan interaksi sosial responden sebelum dan sesudah diberikan perlakuan. Perlakuan yang diberikan dalam penelitian ini adalah layanan bimbingan kelompok melalui teknik role playing. Interaksi sosial peserta didik berdasarkan hasil pre-test masih cukup rendah, dimana 9% peserta didik melakukan interaksi sosial kategori tinggi seperti mau bekerja sama, peka terhadap lingkungan sekitar dan masih banyak lagi lainnya , 20% peserta didik dengan kategori sedang seperti mau bekerja sama, peka terhadap lingkungan sekitar dan masih banyak lagi lainnya, 71% peserta didik dalam kategori rendah seperti membuat kelompok dalam pertemanan, tidak peka terhadap lingkungan sekitarnya, dan masih banyak lagi lainnya. Berdasarkan hasil posttest bahwa interaksi sosial peserta didik dalam kategori tinggi mengalami peningkatan sebesar 23%, kategori sedang 41% dan kategori rendah mengalami penurunan sebesar 64%. Hasil analisis Paired Sampel T-test diperoleh nilai thit =14.650 > nilai ttabel =2.042. dengan nilai signifikasi 0.00 < 0.05, maka Ha diterima sehingga dapat ditarik kesimpulan layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing efektif meningkatkan interaksi sosial peserta didik SMPN 1 Karangtengah Demak, dengan tingkat efektivitas 6% berdasarkan hasil peningkatan prosentase interaksi sosial peserta didik sebelum dan sesudah diberikan perlakuan
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||
| Uncontrolled Keywords: | Interaksi Sosial, Role Playing, Bimbingan Kelompok | ||||||
| Subjects: | Ilmu-Ilmu Sosial > Pendidikan > Bimbingan dan Penyuluhan Siswa, Konseling Ilmu-Ilmu Sosial > Pendidikan > Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > Tingkat Pertama dan Atas (SMP dan SMA) |
||||||
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam (BKPI) | ||||||
| Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus | ||||||
| Date Deposited: | 13 Nov 2025 08:08 | ||||||
| Last Modified: | 13 Nov 2025 08:08 | ||||||
| URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/14929 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
