INTERNALISASI NILAI- NILAI AKHLAK MELALUI PEMBELAJARAN MUATAN LOKAL AKHLAK SALAF DI MI MANALUL HUDA GARUNG LOR KALIWUNGU KUDUS TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Shohih, Ahmad (2015) INTERNALISASI NILAI- NILAI AKHLAK MELALUI PEMBELAJARAN MUATAN LOKAL AKHLAK SALAF DI MI MANALUL HUDA GARUNG LOR KALIWUNGU KUDUS TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
AHMAD SHOHIH 111580_opt.pdf

Download (4MB)

Abstract

Di era modern ini, masuknya peradaban dan kebudayaan barat ke Indonesia lambat laun kebudayaan yang ada di Indonesia akan tergeser oleh kebudayaan barat. Begitu juga dengan nilai-nilai akhlak Islami yang mana nilai- nilai akhlak islami ini banyak mempengarui bangsa Indonesia. Iman serta dasar yang tidak kuat, pemahaman, penghayatan terhadap agama yang kurang, akan menyeret seseorang kelembah kenistaan. Sehingga diperlukan adanya internalisasi nilai-nilai akhlak yang memberikan pengaruh terhadap tingkah laku siswa melalui pembelajaran muatan lokal akhlak salaf. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji iinternalisasi nilai- nilai akhlak yang terdapat pada materi akhlak salaf kitab Ngudi Susila, mengkaji faktor- faktor yang mendorong upaya pembentukan akhlak siswa melalui media pembelajaran tersebut, dan untuk mengkajii internalisassi media pembelajaran makna tersebut terhadap pembentukan akhlak siswa di MI Manalul Huda Garung Lor Kaliwungu Kudus tahun pelajaran 2014/ 2015. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan fenomenologis. Teknik pengumpulan data, melalui teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi terhadap instansi terkait mengenai internalisasi nilai-nilai akhlak melalui pembelajaran muatan lokal akhlak salaf di MI Manalul Huda Garung Lor Kaliwungu Kudus Tahun Pelajaran 2014/2015. Adapun subyek penelitian atau narasumber dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru mata pelajaran akhlak salaf, dan siswa MI Manalul Huda Garung Lor Kaliwungu Kudus. Sedangkan obyek dari penelitian ini adalah kitab Ngudi Susila dan media pembelajaran yang berupa media pembelajaran makna yang tersirat dalam syair pada materi kitab Ngudi Susila. Hasil penelitian menunjukkan bahwa internalisasi nilai- nilai akhlak siswa pada akhlak salaf kitab Ngudi Susila di MI Manalul Huda sudah baik, dibuktikan dengan adanya upaya guru menjelaskan makna yang tersirat dalam syair kitab Ngudi Susila ke dalam bahasa Indonesia, sehingga mudah dipahami, dan makna tersebut dijadikan media pembelajaran di dinding madrasah, serta dibarengi upaya penbiasaan, keteladanan, kedisiplinan, dan doa untuk keberhasilan iinternalisasi tersebut. Adapun faktor pendorong pembentukan akhlak siswa melalui media tersebut yang paling mendasar adalah; dalam kitab Ngudi Susila kaya akan nilai- nilai akhlak/karakter, tuntutan penataan lingkungan madrasah yang mencerminkan pembentukan karakter, adanya peran penting media yang secara kontinyu menjadi pesan yang selalu mengingatkan, sehingga menginternalisasikan akhlak/karakter tersebut akan menjadi pembiasaan tersendiri. Sedangkan internalisasi dari media pembelajaran makna yang tersirat dalam Syair pada materi akhlak salaf kitab Ngudi Susila terhadap pembentukan akhlak siswa di MI Manalul Huda yang meliputi; pemilihan, pendesainan, serta pengkondisian penempatan media, juga sudah efektif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pembentukan; Akhlak/karakter; Siswa, Media pembelajaran; Akhlak salaf; kitab Ngudi Susila
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Sekolah dan Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 14 Jul 2017 01:40
Last Modified: 14 Jul 2017 01:40
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1513

Actions (login required)

View Item View Item