Pengaruh Penggunaan Gadget terhadap Kedisiplinan Ibadah Shalat Fardhu Mahasiswa Prodi BKI 2019 di IAIN Kudus

Luthfiya, Syifa (2020) Pengaruh Penggunaan Gadget terhadap Kedisiplinan Ibadah Shalat Fardhu Mahasiswa Prodi BKI 2019 di IAIN Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (344kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (280kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (512kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (822kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (491kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (605kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (266kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (405kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh penggunaan gadget terhadap kedisiplinan shalat fardhu mahasiswa. 2) Tingkat intensitas penggunaan gadget mahasiswa. Dalam penelitian ini terdapat satu variabel bebas (independen) yaitu penggunaan gadget (X) dan satu variabel terikat (dependen) yaitu kedisiplinan ibadah shalat fardhu (Y). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode angket atau kuesioner dan dokumentasi. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 35 mahasiswa diambil 25% dari total populasi 138 mahasiswa dan menggunakan teknik random sampling. Hasil dari tingkat penggunaan gadget mahasiswa Prodi BKI 2019 di IAIN Kudus jika melihat dari hasil nilai mean 59,83 nilai tersebut diantara interval 56-61 berjumlah 24 mahasiswa dengan ini dapat dikatakan bahwa penggunaan gadget dalam kategori sedang, dan untuk tingkat kedisiplinan ibadah shalat fardhu mahasiswa jika melihat dari hasil nilai mean 59,63 nilai tersebut diantara interval 54-60 berjumlah 20 mahasiswa dengan ini dapat dikatakan bahwa kedisiplinan ibadah shalat fardhu mahasiswa dalam kategori sedang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan gadget terhadap kedisplinan ibadah shalat fardhu mahasiswa. Dari hasil analisis menggunakan uji regresi linier sederhana diperoleh nilai sig. 0,003 < 0,05 dan hasil uji t dengan nilai thitung sebesar 3,261 > ttabel 1,689 (nilai ttabel = df; 35, taraf kesalahan 5% (0,5)) yang berarti Ha diterima (ada pengaruh penggunaan gadget terhadap kedisplinan ibadah shalat fardhu) dan Ho ditolak. Besarnya sumbangan penggunaan gadget terhadap kedisiplinan ibadah shalat fardhu ditunjukkan dengan hasil 24,4% (R square), sedangkan sisanya 75,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penggunaan Gadget, Kedisiplinan Ibadah Shalat Fardhu
Subjects: Fiqih > Ibadah
Fiqih > Ibadah > Shalat
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam > Bimbingan Konseling Islam (BKI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 03 May 2021 03:22
Last Modified: 03 May 2021 03:22
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4069

Actions (login required)

View Item View Item