Mutholiah, Siti (2019) Penerapan Metode Yanbu’a yang Berorientasi pada Kemampuan Kelancaran dan Kefasihan Dalam Membaca Al-Qur’an Santri Pondok Pesantren Darul Ulum Ngembalrejo Bae Kudus Tahun Pelajaran 2019. Undergraduate thesis, IAIN Kudus.
Text
1. COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (301kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (197kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (467kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (522kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (274kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (477kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (232kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (251kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode Yanbu’a untuk pembelajaran Al-Qur’an, untuk mengetahui kemampuan kelancaran dan kefasihan santri Pondok Pesantren Darul Ulum Kudus, untuk mengetahui hambatan dan solusi dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an dengan menggunakan metode Yanbu’a. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Dilaksanakan di Pondok Pesantren Putri Darul Ulum Kudus pada bulan Agustust 2019. Metode pengumpulan data dengan menggunakan Observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan metode. Teknik analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah (1) penerapan metode Yanbu’a dalam pemebelajaran membaca Al-Qur’an di Pondok Pesantren Darul Ulum Ngembalrejo Bae Kudus pembelajarannya secara individual dengan system sorogan menggunakan antrian. Kegiatan dilaksanakan dengan 3 tahapan yaitu: pertama, pembukaan. Ustadzah mengucapkan salam dan membaca khadlroh kemudian santri membaca Al-Fatihah dan do’a pembuka. Kedua, kegiatan pembelajaran. Santri maju dan sorogan dan membaca semua materi yaitu materi pokok dan ustadzah juga menjelaskan keterangan tambahan yang berada di bagian bawah halaman. Ketiga, penutup. Setiap santri yang telah selesai sorogan mengakhirinya dengan membaca shodaqallahuln ‘Adzim. (2) kemampuan kelancaran dan kefasihan pada pembelajaran Al-Quran menggunakan metode Yanbu’a menghasilkan presentase kategori baik, ditunjukan dengan adanya lembar observasi. Presentase indikatoryang palig dominan terletak pada variable Kelancaran Indikator Membaca Al-Qur’an secara cepat dengan presentase kelas 86,2%. Hal ini terbukti dengan santri sudah bisa membaca ayat dengan lafadz yang lengkap tanpa mengeja dan sudah mampu membaca ayat sesuai dengan panjang pendeknya dengan benar. Kontribusi dari keberhasilan juga disebabkan dengan tujuan metode Yanbu’a yaitu ikut adil dalam mencerdaskan anak bangsa dan supaya bisa membaca al-qur’an dengan baik dan benar. sehingga anak disini lebih mudah untuk belajar membaca Al-Qur’an dan bisa membaca Al-Qur’an dengan cepat, lancar dan fasih. (3) solusi dan hambatan pada pembelajaran membaca Al-Qur’an dengan menggunkan metode Yanbu’a yaitu Adanya kemampuan santri yang berbeda dengan anak yang lain, dan dalam hal ini ustadzah tidak boleh lelah dan terus memberi motivasi terhadap anak agar tidak mudah putus asa dalam belajar. Hambatan lainnya adalah Kurang konsentrasinya santri dalam mengikuti pembelajaran. Tetapi para ustadzah mempunyai cara untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan terus menegur dan memberi motivasi tersendiri agar para murid bisa semangat lagi dalam mengikuti proses pembelajaran sampai selesai
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Yanbu’a, Kefasihan, Kelancaran |
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 28 May 2021 02:08 |
Last Modified: | 28 May 2021 02:08 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4281 |
Actions (login required)
View Item |