Analisis Transparansi Dana Infaq Untuk Program Pendidikan Anak Yatim dan Dhuafa (Studi Kasus di Baitul Maal Hidayatullah Kudus)

Haryanto, Fikri (2021) Analisis Transparansi Dana Infaq Untuk Program Pendidikan Anak Yatim dan Dhuafa (Studi Kasus di Baitul Maal Hidayatullah Kudus). Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01 COVER.pdf

Download (472kB)
[img] Text
02 ABSTRAK.pdf

Download (70kB)
[img] Text
03 DAFTAR ISI.pdf

Download (84kB)
[img] Text
04 BAB I.pdf

Download (169kB)
[img] Text
05 BAB II.pdf

Download (251kB)
[img] Text
06 BAB III.pdf

Download (107kB)
[img] Text
07 BAB IV.pdf

Download (232kB)
[img] Text
08 BAB V.pdf

Download (80kB)
[img] Text
09 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (83kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis transparansi pengelolaan dana infaq dalam bidang pendidikan anak yatim dan dhuafa di Baitul Maal Hidayatullah Kudus. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian studi kasus lapangan atau field research dengan pendekatan kualitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah pengurus BMH Kudus dan mustahik penerima beasiswa serta masyarakat sekitar khususnya donatur yang menjadi saksi transparansi pengelolaan dana infaq untuk program pendidikan yang dilakukan BMH Kudus. Data yang dikumpulkan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan dana infaq untuk program pendidikan anak yatim dan dhuafa adalah pertama, perencanaan pengumpulan dana. Setelah dana ZIS terkumpul maka selanjutnya dana tersebut akan dikirim ke kantor Pusat BMH dan semua program akan didanai pusat dari hasil dana yang terkumpul setiap kantor perwakilan. Kedua, melakukan pendataan calon penerima beasiswa, survey data calon penerima beasiswa yang telah diajukan, pelaporan data jumlah jumlah penerima beasiswa ke pusat. Ketiga, penyaluran dana dilakukan secara langsung melalui orang tua mustahiq dengan membawa kartu SPP sekolah. Keempat, melakukan pengawasan dengan menggunakan monitoring dan evaluasi melalui transkrip nilai akademik. Transparansi yang dilakukan BMH Kudus dengan memberikan kemudahan akses informasi dan keterbukaan informasi dalam laporan keuangan baik itu media cetak maupun media online. Masyarakat sangat setuju dengan adanya transparansi dana infaq untuk program pendidikan anak yatim dan dhuafa karena masyarakat dapat mengetahui bagaimana pengelolaan yang dilakukan. Dengan adanya keterbukaan informasi sehingga dapat menarik perhatian calon donatur baru karena amanah dalam mengelola dana. Transparasi dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga sehingga dapat mendorong masyarakat untuk membayar infaq di lembaga tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Transparansi, Tanggapan Masyarakat Tentang Transparansi Pengelolaan Dana Infaq
Subjects: Fiqih, Hukum Islam
Fiqih, Hukum Islam > Ibadah > Zakat
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf (MZW)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 21 Sep 2021 04:20
Last Modified: 21 Sep 2021 04:20
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/5246

Actions (login required)

View Item View Item