Dewi, Novia Sapna (2021) Kesadaran Masyarakat Kandangmas Dawe Kudus dalam Mengeluarkan Zakat Pertanian. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
01 COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
02 ABSTRAK.pdf Download (70kB) |
|
Text
03 DAFTAR ISI.pdf Download (80kB) |
|
Text
04 BAB I.pdf Download (100kB) |
|
Text
05 BAB II.pdf Download (1MB) |
|
Text
06 BAB III.pdf Download (110kB) |
|
Text
07 BAB IV.pdf Download (195kB) |
|
Text
08 BAB V.pdf Download (78kB) |
|
Text
09 DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (86kB) |
Abstract
Desa Kandangmas Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus merupakan salah satu desa dengan lahan pertanian yang luas dan paling dominan adalah pertanian kencur. Luas rata-rata area pertanian kencur yang dimiliki oleh petani Desa Kandangmas adalah 1-3 Ha. Akan tetapi tidak semua masyarakat di Desa Kandangmas mengeluarkan zakat hasil pertanian. Zakat pertanian sendiri termasuk ke dalam zakat maal yang harus dikeluarkan apabila sudah mencapai nishab dan haulnya. Dalam kenyataan hidup bermasyarakat terjadi ketidaksesuaian antara teori dan prakteknya, terutama masyarakat di Desa Kandangmas, dimana masih banyak petani yang tidak mengeluarkan zakat pertanian. Oleh sebab itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana potensi zakat pertanian di desa Kandangmas, faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kesadaran masyarakat Kandangmas Dawe Kudus dalam mengeluarkan zakat pertanian, dan bagaimana tingkat kesadaran masyarakat Kandangmas Dawe Kudus dalam mengeluarkan zakat pertanian. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang memaparkan atau menjelaskan secara deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling yaitu teknik pengambilan sumber data dengan pertimbangan tertentu. Pertimbangan yang dimaksud petani yang menanam kencur, petani yang dengan kriteria kalangan atas, menengah, dan bawah. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi serta teknik analisis ada menggunakan analisis dekriptif kualitatif dengan cara berpikir induktif. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat disimpulkan bahwa potensi zakat di Desa Kandangmas sudah efektif, namun kesadaran masyarakat cenderung kurang. Dimana masih terdapat faktor minimnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang zakat pertanian, rendahnya faktor ekonomi, jarangnya sosialiasi dari Lembaga Amil Zakat terdekat tentang zakat pertanian, dan religiusitas sehingga hal tersebut menyebabkan rendahnya masyarakat dalam mengeluarkan zakat pertanian
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesadaran, Masyarakat, Zakat Pertanian. |
Subjects: | Fiqih, Hukum Islam Fiqih, Hukum Islam > Ibadah > Zakat |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf (MZW) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 11 Oct 2021 07:33 |
Last Modified: | 11 Oct 2021 07:33 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/5355 |
Actions (login required)
View Item |