Pengaruh Pengetahuan Investasi, Edukasi Pasar Modal, Uang Saku, Dan Risiko Terhadap Minat Berinvestasi Di Pasar Modal Syariah Pada Mahasasiswa Prodi Ekonomi Syariah Dan Akuntansi Syariah IAIN Kudus

Arfani, Agus (2021) Pengaruh Pengetahuan Investasi, Edukasi Pasar Modal, Uang Saku, Dan Risiko Terhadap Minat Berinvestasi Di Pasar Modal Syariah Pada Mahasasiswa Prodi Ekonomi Syariah Dan Akuntansi Syariah IAIN Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. BAGIAN DEPAN.pdf

Download (972kB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (265kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (287kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (697kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (743kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (572kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (666kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (272kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (482kB)

Abstract

Negara dikatakan makmur, dapat dilihat ketika ada banyak jumlah masyarakat yang berinvestasi di Negara tersebut, semakin banyak masyarakat yang berinvestasi, tentunya akan membuat Negara tersebut semakin makmur dan maju. Namun waluapun investasi dikatakan dapat membantu perekonomian suatu Negara, tetapi pada kenyataanya minat masyarakat kita dalam berinvestasi masih tergolong rendah, rendahanya minat tersebut didasari dari berbagai aspek diantaranya adalah, pengetahuan dasar investasi yang rendah, edukasi investasi yang minim, adanya anggapan investasi itu mahal, dan takut terjadi risiko kerugian ataupun kegaggalan. Tetapi seiring berjalanya waktu sekarang ini investasi mulai dikenal berkat program-program yang dibuat oleh PT Bursa Efek Indonesia (BEI) sehingga menarik masyarakat khususnya masyarkat golongan muda atau mahasiswa untuk mulai berinvestasi. Salah satu investasi yang mudah, terjangkau, dan digemari oleh para mahasiswa adalah investasi di pasar modal syariah. IAIN Kudus fakultas ekonomi dan bisnis islam khususnya prodi ekonomi syariah dan akutansi syariah adalah salah satu kampus yang cukup mendukung para mahasiswa untuk terjun berinvestasi di pasar modal syariah berkat adanya fasilitas mata kuliah dan galeri investasi syariah. Didalam penelitian ini, peneliti ingin menguji pengaruh Pengetahuan Investasi, Edukasi Pasar Modal, Uang Saku, Dan Risiko Terhadap Minat Berinvestasi Di Pasar Modal Syariah Pada Mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah Dan Akuntansi Syariah IAIN Kudus. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Field Research dan Library Research dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 75 responden yang merupakan gabungan mahasiswa prodi Ekonomi Syariah (ES) dan Akuntansi Syariah (Aksya) angkatan 2017. Alat analisis data yang digunakan adalah dengan bantuan aplikasi Spss dan metode analisis dengan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengetahuan Investasi, edukasi pasar modal, uang saku dan risiko mampu mempengaruhi sebesar 69,4% variasi yang terjadi dalam varaibel minat investasi mahasiswa. Hasil penelitian juga menunjukan bahwa secara parsial pengetahuan investasi tidak berpengaruh terhadap minat berinvestasi mahasiswa, edukasi pasar modal berpengaruh terhadap minat berinvestasi mahasiswa, uang saku tidak berpengaruh terhadap minat berinvestasi mahasiswa, dan risiko berpengaruh terhadap minat berinvestasi mahasiswa prodi ekonomi syariah dan akuntansi syariah IAIN Kudus.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Investasi, Edukasi Pasar Modal, Uang Saku, Risko, Minat investasi Mahasiswa di Pasar Modal Syariah
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 01 Nov 2021 01:33
Last Modified: 01 Nov 2021 01:33
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/5585

Actions (login required)

View Item View Item