Pengaruh Islamic Intellectual Capital terhadap Kinerja Keuangan BPRS di Jawa Tengah Periode 2018-2020

Muawanah, Uswatun (2021) Pengaruh Islamic Intellectual Capital terhadap Kinerja Keuangan BPRS di Jawa Tengah Periode 2018-2020. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (119kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (130kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (378kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (429kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (412kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (470kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (124kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (216kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh dari Islamic Intellectual Capital terhadap kinerja keuangan BPRS di Jawa Tengah periode 2018-2020. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Intellectual Capital dengan metode yang dikembangkan oleh Ulum yaitu IB-VAIC (Islamic Bangking Value Added), yang tercipta dari kombinasi ketiga komponen, yaitu: IB-VACA, IB-VAHU dan IB-STVA. Sedangkan Variabel Dependen dalam penelitian ini adalah Kinerja Keuangan yang diukur berdasarkan metode CAMEL dengan menggunakan rasio permodalan yang diproksikan oleh CAR, asset yang diproksikan dengan NPF, rentabilitas yang diproksikan dengan ROA dan likuiditas yang diproksikan dengan CR. rasio managemen tidak diikutsertakan sebagai variabel dependen dalam penelitian ini karena penelitian ini mengukur kinerja keuangan bukan kinerja perusahaan. Penelitian ini berupa penelitian kausal (sebab-akibat) dengan pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah BPRS di Provinsi Jawa Tengah periode 2018-2020, dengan menggunakan teknik Purposive Sampling dalam mempertimbangkan sampel yang akan digunakan. Dari 26 BPRS di Jawa Tengah, ada 23 BPRS yang bisa dijadikan sebagai sampel penelitian. Data yang digunakan ialah data sekunder berupa laporan keuangan bulan desember yang dipublikasikan diwebsite ojk.go.id. Metode analisis datanya berupa metode PLS (Partial Least Square) dengan uji model pengukuran dan uji model struktural. Software yang digunakan adalah Smart PLS 3.0.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Islamic Intellectual Capital berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja keuangan BPRS Jawa Tengah. Akan tetapi, dalam penelitian ini tidak semua indikator Islamic Intellectual Capital saling berkorelasi. Hanya IB-VACA dan VAHU yang memiliki korelasi. Jadi, Islamic Intellectual Capital memiliki pengaruh secara signifikan terhadap rasio CAR, NPF dan ROA. Sedangkan terhadap rasio CR tidak berpengaruh secara signifikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Islamic Intellectual Capital, Kinerja Keuangan, CAR, NPF, ROA, CR.
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Ekonomi Keuangan
600 Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Akuntansi
Bisnis > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 13 Dec 2021 03:52
Last Modified: 13 Dec 2021 03:52
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/6106

Actions (login required)

View Item View Item