Nuryani, Nuryani (2022) Implementasi Kegiatan Khitobah Dalam Membentuk Karakter Santri di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
cover-kata pengantar.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (285kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (151kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (447kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (686kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (382kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (502kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (212kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (286kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kegiatan khitobah dalam membentuk karakter santri, dan faktor pendukung dan penghambat kegiatan khitobah dalam meningkatkan karakter santri di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan (Field Research) dengan pendekatan kualitatif deskriptif, yaitu penelitian yang menghasilkan data berupa gambaran atau mendeskripsikan secara nyata apa adanya tentang suatu kejadian dilapangan. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan sumber data primer yaitu berupa informasi dari lapangan di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus tentang kegiatan khitobah, kemudian data sekunder yaitu dari data dokumentasi Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus, dan dari buku-buku. Data tentang kegiatan khitobah di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus dikumpulkan dengan tekhnik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Setelah data-data terkumpul, hasil peneitian ini menunjukkan bahwa: (1) Implementasi kegiatan khitobah di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus memiliki beberapa tahapan. Pertama, Perencanaan yang meliputi tujuan kegiatan khitobah di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus yaitu untuk meningkatkan karakter santri, manfaat khitobah yaitu menambah ilmu pengetahuan dan menyalurkan bakat, materi khitobah yang temanya ditentukan oleh departemen pendidikan pondok, dan metode khitobah yang digunakan di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus yaitu metode memoriter dan metode ekstemporer. Kedua, pelaksanaan kegiatan khitobah di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus dilaksanakan di aula pondok setiap satu minggu sekali pada malam jumat pukul 19:30 WIB, dalam kegiatan khitobah meliputi mc, pembacaan ayat suci al-qur’an, tahlil, sholawat/ al-barjanzi, khitobah/pidato dan penutup. Kegiatan khitobah yang dilakukan secara rutin, selain untuk berdakwah juga dapat menjadi salah satu kegiatan yang dapat meningkatkan karakter santri. Ketiga, evaluasi kegiatan khitobah meliputi kritik dan saran dari departemen pendidikan pondok . (2) Faktor Pendukung kegiatan khitobah di Pondok Pesantren Darul Falah Jekulo Kudus terdapat faktor internal dan eksternal: faktor internal yaitu dari diri sendiri . sedangkan faktor ekternal diantaranya dari lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, dan lingkungan masyarakat. kemudian faktor penghambatnya yaitu dari santri, sarana dan prasarana. Faktor penghambat dari santri diantaranya santri yang kurang disiplin, tidak ontime, santri yang bertugas kurang persiapan, santri yang kurang bertanggungjawab dengan tugasnya. Faktor penghambat dari sarana dan prasarana yaitu terkendala fasilitas pondok yang kurang memadai, seperti kurangnya mimbar, kurangnya mic, dan meja yang sudah tidak layak digunakan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi, Karakter, Khitobah |
Subjects: | Akhlak dan Tasawuf > Akhlak 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 14 Oct 2022 03:52 |
Last Modified: | 14 Oct 2022 03:52 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/7546 |
Actions (login required)
View Item |