Analisis Fikih Terhadap Jual Beli Motor Bodong di Kecamatan Saran Kabupaten Rembang

Fatmawati, Maria Ulfa (2022) Analisis Fikih Terhadap Jual Beli Motor Bodong di Kecamatan Saran Kabupaten Rembang. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01 COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02 ABSTRAK.pdf

Download (69kB)
[img] Text
03 DAFTAR ISI.pdf

Download (78kB)
[img] Text
04 BAB I.pdf

Download (86kB)
[img] Text
05 BAB II.pdf

Download (365kB)
[img] Text
06 BAB III.pdf

Download (104kB)
[img] Text
07 BAB IV.pdf

Download (431kB)
[img] Text
08 BAB V.pdf

Download (75kB)
[img] Text
09 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (77kB)

Abstract

Di Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang khususnya di Desa Bajingjowo dan Desa Sampung terdapat transaksi jual beli motor bodong, dimana dalam jual beli tersebut tidak dilengkapi dengan dokumen surat menyurat resmi. Praktik jual beli motor bodong dilakukan oleh makelar dan orang-orang yang terdesak dengan kebutuhan ekonomi. Jika ditinjau dari Fikih, praktik jual beli yang terjadi di Desa Bajingjowo dan Desa Sampung dianggap tidak sah, hal ini disebabkan oleh tidak terpenuhinya syarat jual beli. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, maka rumusan masalah yang ingin diketahui dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: pertama, bagaimana proses jual beli motor bodong di Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang?. Kedua, bagaimana kajian fikih terhadap pelaksanaan jual beli motor bodong di Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses jual beli motor bodong serta untuk mengetahui kajian fikih terhadap pelaksanaan jual beli motor bodong di Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang. Konsep dalam jual beli adalah para pihak yang melakukan transaksi atau penjual dan pembeli berakad yang mengakibatkan peralihan kepemilikan dalam objek yang diperjualbelikan. Namun, apabila rukun dan syarat tidak terpenuhi, maka jual beli yang dilakukan dikatakan tidak sah, dan begitupun sebaliknya. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah jenis penelitian Field Research dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh adalah jual beli motor bodong yang dilakukan masyarakat di Desa Bajingjpwo dan Desa Sampung tidak sah serta mengandung mudarat untuk mereka, khususnya si penjual dan pembeli. Sedangkan motor bodong yang diperjualbelikan merupakan hasil kredit macet yang tidak ada BPKB, STNK pemilik sebelumnya, dan ada kemungkinan juga motor tersebut hasil curian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Jual Beli, Motor Bodong, Tinjauan Fikih
Subjects: Fiqih, Hukum Islam > Mu`alamat > Jual Beli
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 07 Feb 2023 01:54
Last Modified: 07 Feb 2023 01:54
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8333

Actions (login required)

View Item View Item