Penafsiran Ayat Ulūl Arḥām Perspektif Kitab Rawā´i’ul Bayān fī Tafsīri Āyātil Aḥkām minal Qur´ān dan Relevansinya dalam Pembagian Waris

Chasanuddin, Muchammad (2022) Penafsiran Ayat Ulūl Arḥām Perspektif Kitab Rawā´i’ul Bayān fī Tafsīri Āyātil Aḥkām minal Qur´ān dan Relevansinya dalam Pembagian Waris. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (5MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (304kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (311kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (602kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (751kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (401kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (726kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (381kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (398kB)

Abstract

Salah satu kasus yang muncul dalam hukum kewarisan Islam ialah wacana tentang kewarisan ulūl arḥām/żawīl arḥām. Secara umum yang dimaksud dengan ulūl arḥām adalah orang-orang yang memiliki hubungan kekerabatan. Di kalangan ulama ahlussunnah kata ulūl arḥām ini dikhususkan penggunaannya dalam kewarisan kepada orang yang mempunyai hubungan keturunan yang tidak disebutkan Allah bagiannya dalam Al-Qur’an. Selanjutnya, Al-Qur´an sudah seharusnya menjadi tolak-ukur dalam menjelaskan hal tersebut, khususnya menyangkut tentang warisan żawīl arḥām. Penulis bermaksud mengkaji dan mendalami siapa ulūl arḥām dan bagaimana ulūl arḥām bisa mewaris menurut penafsiran Muḥammad ‘Alī as-Ṣābūnī dalam kitab Rawā´i’ul Bayān fī Tafsīri Āyātil Aḥkām minal Qur´ān, karena Muḥammad ‘Alī al-Ṣābūnī memiliki pengetahuan yang sangat luas dan menghabiskan umurnya untuk mengkaji al-Qur´an. Beliau adalah seorang guru besar Fakultas Syarī’ah di Jāmi’ah Ummul Qurā Makkah al-Mukarramah. Jadi tidak heran jika ia telah menghasilkan beberapa karya ilmiah. Salah satu karyanya adalah kitab Rawā´i’ul Bayān fī Tafsīri Āyātil Aḥkām minal Qur´ān. Kitab ini berupa tafsir mauḍū’ī (tematik) terhadap ayat-ayat hukum di dalam al-Qur´an. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian content analisis (analisis isi). Adapun dalam penelitian ini penulis menjelaskan isi pembahasan ulūl arḥām dari perspektif Muḥammad ‘Alī as-Ṣābūnī. Adapun pendekatan yang peneliti gunakan adalah pendekatan kualitatif. Sumber primer penelitian ini adalah kitab Rawā´i’ul Bayān fī Tafsīri Āyātil Aḥkām minal Qur´ān, tafsir ini merupakan karya Muḥammad ‘Alī as-Ṣābūnī, diterbitkan oleh al-Maktabah al-‘Aṣriyyah pada tahun 2011. Adapun sumber sekundernya antara lain berupa buku, artikel, dan jurnal yang berkaitan dengan pembahasan tersebut. Adapun hasil yang bisa diambil dari penelitian ini adalah: 1) Memberikan wawasan pemikiran umat Islam mengenai siapa itu ulūl arḥām sesuai dengan pandangan Muḥammad ‘Alī al-Ṣābūnī di dalam tafsirnya 2) Sebagai rujukan dalam memecahkan masalah tentang relevansi ulūl arḥām dalam pembagian waris sesuai dengan penafsiran Muḥammad ‘Alī al-Ṣābūnī di dalam kitab tafsirnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Muḥammad ‘Alī as-Ṣābūnī, Rawā´i’ul Bayān fī Tafsīri Āyātil Aḥkām minal Qur´ān, Ulūl Arḥām
Subjects: Al-Qur`an dan Ilmu yang berkaitan > Tafsir Al-Qur`an
Fiqih, Hukum Islam > Hukum Waris (Faraid) dan Wasiat
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Quran Tafsir
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 09 Feb 2023 03:29
Last Modified: 09 Feb 2023 03:29
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8412

Actions (login required)

View Item View Item