Hasanah, Ihda Niswatin (2022) Implementasi Nilai Pendidikan Islam Dalam Thaharah Melalui Penerapan Program 5K (Kebersihan, Keindahan, Kelengkapan, Ketertiban dan Keamanan) di MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
1. BAGIAN DEPAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (189kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (192kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (558kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (655kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (472kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (672kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (271kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (385kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui implementasi nilai pendidikan Islam dalam thaharah melalui penerapan program 5K (kebersihan, keindahan, ketertiban, kelengkapan dan keamanan) di MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati. 2) Untuk mengetahui kendala dalam implementasi nilai pendidikan Islam dalam thaharah melalui penerapan program 5K (kebersihan, keindahan, ketertiban, kelengkapan dan keamanan) di MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati. 3) Untuk mengetahui solusi kendala implementasi nilai pendidikan Islam dalam thaharah melalui penerapan program 5K (kebersihan, keindahan, ketertiban, kelengkapan dan keamanan) di MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati. Metode Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis pendekatan yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Metode yang digunakan dalam penelitian ini dengan melakukan wawancara kepada kepala madrasah, waka sarana prasarana, waka kesiswaan dan beberapa wali kelas, dan beberapa siswa. Kemudian melakukan observasi program kebersihan, lingkungan madrasah, dan dokumentasi dengan mengumpulkan gambar dalam pelaksanaan program dari tahun ke tahun. Hasil penelitian dan pemaparan analisis yang telah dilakukan di ketahui bahwa 1) implementasi nilai pendidikan Islam dalam thaharah melalui penerapan program 5K (kebersihan, keindahan, ketertiban, kelengkapan dan keamanan) di MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati berdasarkan hasil data yang diperoleh dari observasi dan wawancara dapat dilihat adanya keterkaitan antara implementasi nilai pendidikan Islam dalam thaharah dengan program 5K di MTs Tarbiyatul Banin. Pada pelaksanaan lomba 5K tersebut banyak antusias dari siswa-siswi masing-masing kelas dengan saling menunjukkan bahwa lingkungan kelasnya yang menjadi kelas terbaik. Semua siswa lebih rajin membersihkan ruangan, merapikan kelas, menyirami tanaman, dan menghias dinding kelas dengan karya seni seperti membuat kaligrafi ayat-ayat tentang menjaga kebersihan, kata-kata motivasi dan lain sebagainya. 2) Kendala dari implementasi nilai pendidikan Islam dalam thaharah melalui penerapan program 5K (kebersihan, keindahan, ketertiban, kelengkapan dan keamanan) di MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati masih terdapat siswa yang masih membuang sampah tidak pada tempatnya, keadaan dalam diri siswa dan kurangnya kesadaran siswa dalam menjaga kebersihan. 3) Program 5K akan diadakan setiap akhir semester, sehingga siswa akan terbiasa untuk menjaga kebersihan dan ruang kelasnya masing-masing, memberikan sanksi berupa teguran dan meningkatkan sarana prasarana.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi Nilai Pendidikan Islam, Thaharah, Program 5K |
Subjects: | Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 03 Mar 2023 02:01 |
Last Modified: | 03 Mar 2023 02:01 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8849 |
Actions (login required)
View Item |