IMPLEMENTASI SISTEM PENGAJARAN TERPISAH DALAM PENINGKATAN PELAKSANAAN AJARAN AGAMA DAN HASIL BELAJAR DI SMP TERPADU HADZIQIYYAH JEPARA

Churiatun, umi (2017) IMPLEMENTASI SISTEM PENGAJARAN TERPISAH DALAM PENINGKATAN PELAKSANAAN AJARAN AGAMA DAN HASIL BELAJAR DI SMP TERPADU HADZIQIYYAH JEPARA. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
FILE 1 = COVER.pdf

Download (4MB)
[img] Text
FILE 2 = ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 3 = DAFTAR ISI.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 4 = BAB I.pdf

Download (487kB)
[img] Text
FILE 5 = BAB II.pdf

Download (681kB)
[img] Text
FILE 6 = BAB III.pdf

Download (336kB)
[img] Text
FILE 7 = BAB IV.pdf

Download (751kB)
[img] Text
FILE 8 = BAB V.pdf

Download (281kB)
[img] Text
FILE 9 = DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (392kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk menjelaskan sistem pengajaran terpisah 2) Untuk menjelaskan pelaksanaan ajaran agama 3) Untuk menjelaskan implementasi hasil belajar peserta didik dalam pelaksanaan sistem pengajaran terpisah. Teknik penggumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Pelaksanaan sistem pengajaran terpisah di SMP Terpadu Hadziqiyyah Jepara memisahkan kelas, kantin dan tempat ibadahnya antara peserta didik laki-laki dan perempuan. Selain itu, kantor guru laki-laki dan perempuan juga dipisah. Secara umum pelaksanaannya sudah cukup efektif dan berjalan sesuai aturan yang berlaku.Pelaksanaan ajaran agama di SMP Terpadu Hadziqiyyah Jepara secara umum sudah berjalan efektif. Hal ini dibuktikan dengan adanya sistem pengajaran terpisah. Sistem tersebut merupakan penerapan ajaran agama Islam. Sistem pengajaran terpisah menjadi sebuah norma atau aturan yang mengikat di sekolah tersebut. Implementasi sistem pengajaran terpisah terhadap pelaksanaan ajaran agama dan hasil belajardi SMP Terpadu Hadziqiyyah Jepara yaitu telah menjadi sebuah norma atau aturan yang mengikat di sekolah tersebut. Serta hasil belajar peserta didik yang di atas nilai KKM sekolah. Pelaksanaan sistem pengajaran terpisah di SMP Terpadu Hadziqiyyah Jepara sudah berjalan cukup efektif. Dalam perspektif ajaran agama Islam, pengajaran terpisah diterapkan karena berdasarkan ajaran agama Islam yang melarang laki-laki dan perempuan bukan mahramnya dicampur. Selain itu, penerapan sistem pengajaran terpisah ini juga berdampak pada hasil belajar peserta didik yang lebih konsen dalam belajar dan dapat menjaga akhlak pergaulan antara lawan jenis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengajaran Terpisah
Subjects: 200 Agama
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 22 Apr 2017 03:42
Last Modified: 22 Apr 2017 03:42
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/928

Actions (login required)

View Item View Item