Pengembangan Modul IPA Berbasis Problem Based Learning (PBL) pada Pokok Bahasan Sistem Ekskresi Manusia Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP/MTs

Ernawati, Ririn (2023) Pengembangan Modul IPA Berbasis Problem Based Learning (PBL) pada Pokok Bahasan Sistem Ekskresi Manusia Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP/MTs. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (604kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (201kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (500kB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (697kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (412kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (498kB)

Abstract

Pendidikan menjadi fungsi terpenting dalam pengembangan pribadi suatu individu, dalam dunia pendidikan dituntut untuk meningkatkan dan menyempurnakan mutu pendidikan termasuk dengan Ilmu Pengetahuan Alam. Pendidikan disesuaikan dengan pengetahuan dan diharapkan mampu memecahkan masalah yang dialami dalam keseharian suatu individu. Berpikir kritis menjadi salah satu tujuan yang diimplementasikan pada kurikulum 2013. Dengan demikian, pendidikan diharapkan mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis dikehidupan nyata. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul IPA berbasis problem based learning (PBL) pada materi sistem ekskresi manusia untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa SMP/MTs. Untuk mengetahui pendapat para ahli terhadap kelayakan pengembangan modul IPA berbasis problem based learning (PBL) , serta untuk mengetahui pengaruh hasil belajar siswa terhadap modul IPA berbasis problem Based Learning (PBL) . Jenis penelitian yang digunakan peneliti merupakan metode R & D (Research and development) dengan model ADDIE yang memiliki 5 tahapan yaitu analyze (analisis), design (desain atau perancangan), development (pengembangan), implement (implementasi), and evaluate (evaluasi) yang dikembangkan secara sistematis dan berdasarkan landasan teoritis desain pembelajaran. Kelayakan dari pengembangan modul berbasis problem Based Learning di uji cobakan melalui ahli materi, ahli media dan ahli praktikan. Serta efektivitas modul IPA berbasis problem based learning (PBL) terhadap hasil belajar yang di uji cobakan kepada siswa kelas VIII di MTs Al Khidmah Pendosawalan, Kalinyamatan Jepara. Dalam penelitian ini menghasilkan pengembangan modul berbasis problem Based Learning dengan uji coba kelayakan dari ahli media 0,78 dengan kriteria valid, ahli materi 0,85 dengan kriteria sangat valid, dan ahli praktikan 0,92 dengan kriteria sangat valid. sedangkan pada pengujian independent sample t-test nilai Sig.(2-tailed) sebesar 0,011 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa “pembelajaran menggunakan modul IPA berbasis problem based learning (PBL) pada materi sistem ekskresi munusia efektif dalam meningkatkan hasil belajar untuk meningkatkan kemampuan berpikir siswa”.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorFawaida, UlyaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Modul IPA, PBL, Sistem Ekskresi Manusia
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris IPA
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 24 Sep 2024 02:24
Last Modified: 24 Sep 2024 02:24
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/12056

Actions (login required)

View Item View Item