Layanan Home Visit Oleh Guru Bimbingan dan Konseling Untuk Meningkatkan Kedisiplinan Siswa di Madrasah Aliyah NU Raudlatus Shibyan Peganjaran Bae Kudus

Maulana, Iqbal (2024) Layanan Home Visit Oleh Guru Bimbingan dan Konseling Untuk Meningkatkan Kedisiplinan Siswa di Madrasah Aliyah NU Raudlatus Shibyan Peganjaran Bae Kudus. Undergraduate thesis, IAIN Kudus.

[img] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (217kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (646kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (667kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (682kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (656kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (741kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (653kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (353kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh menurunnya kedisiplinan siswa di MA NU Raudlatus Shibyan yang disebabkan oleh beberapa faktor. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui layanan Home Visit yang dilakukan oleh guru Bimbingan dan Konseling yang bekerjasama dengan wali kelas terhadap siswa yang tingkat kedisiplinannya rendah. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hambatan apa saja yang dialami oleh guru Bimbingan dan Konseling MA NU Raudlatus Shibyan ketika melakukan layanan Home Visit. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara serta dokumentasi berdasarkan aspek rumusan masalah. Adapun subyek penelitian terdiri dari Kepala Madrasah, Guru BK, Wali Kelas, dan Orang Tua siswa di MA NU Raudlatus Shibyan yang telah mendapatkan layanan Home Visit dari pihak sekolah. Berdasarkan hasil penelitian, ada beberapa faktor yang menyebabkan menurunnya kedisiplinan siswa MA NU Raudlatus Shibyan Kudus yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor internal adalah pengaruh yang datang dari dalam pola pikir serta diri dari manusia sendiri. Contohnya seperti kasus pada siswa yang bernama Nira kelas XI dia membolos selama berhari-hari dikarenakan kepergok membawa uang kas, sehingga dia tidak berani berangkat sekolah dikarenakan malu dan takut. Sedangkan faktor eksternal merupakan faktor kedisiplinan yang muncul dari luar diri sendiri. Contohnya seperti kasus pada siswa yang bernama Muhammad Agung kelas XII dia hampir setiap hari berangkat terlambat karena ketika malam hari bermain game online hingga pagi hari ditambah lagi orang tuanya bekerja di luar kota sehingga perhatian dari orang tua sangat minim. Kemudian bentuk pelaksanaan Home Visit dimulai dari proses identifikasi masalah siswa oleh wali kelas yang bekerjasama dengan guru BK, kemudian guru BK melakukan riset data siswa dan membuat jadwal kunjungan rumah siswa. Kemudian pada tahap pelaksanan kunjungan, guru BK melakukan komunikasi dan menjalin kerja sama dengan orang tua siswa supaya senantiasa menasehati anaknya untuk selalu menaati tata tertib sekolah agar kedisiplinan anak dapat meningkat. Dalam pelaksanaannya guru BK mengalami beberapa hambatan yang menyebabkan layanan Home Visit berjalan kurang maksimal. Salah satu hambatan tersebut adalah adalah tidak adanya komintmen bersama antara guru BK, orang tua dan siswa. Dalam hal ini, orang tua dan siswa tidak terbuka terkait keadaan lingkungan keluarga dan perilaku siswa ketika berada dirumah. Sehingga guru BK akan kesulitan dalam memberikan solusi yang tepat untuk menyelesaikan masalah siswa terutama dalam hal kedisiplinan yang rendah. Akan tetapi secara keseluruahn, pelaksanaan layanan Home Visit di MA NU Raudlatus Shibyan Kudus sudah sesuai dengan fungsi dan tujuan layanan Home Visit. Sehingga dapat di simpulkan bahwasanya layanan Home Visit yang dilakukan oleh guru BK MA NU Raudlatus Shibyan dinilai dapat meningkatkan kedisiplinan siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSholihuddin, MohUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Home Visit, Keidisplinan Siswa, Guru Bimbingan dan Konseling
Subjects: Ilmu-Ilmu Sosial > Pendidikan > Bimbingan dan Penyuluhan Siswa, Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam (BKPI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 14 Apr 2025 07:54
Last Modified: 14 Apr 2025 07:54
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/14115

Actions (login required)

View Item View Item