PENGARUH PROFESIONALITAS KONSELOR TERHADAP SPIRIUALITAS PASIEN DI RSUD RAA SOEWONDO PATI.

Munawaroh, Siti (2017) PENGARUH PROFESIONALITAS KONSELOR TERHADAP SPIRIUALITAS PASIEN DI RSUD RAA SOEWONDO PATI. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02. DAFTAR ISI.pdf

Download (873kB)
[img] Text
03. ABSTRAK.pdf

Download (952kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (3MB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui profesionalitas konselor di RSUD RAA Soewondo Pati. 2) Untuk mengetahui spiritualitas para pasien di RSUD RAA Soewondo Pati. 3) Untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara profesionaitas konselor terhadap spiritualitas pasien di RSUD RAA Soewondo Pati. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian ini adalah field research. Metode yang digunakan dalam penelitian ini dengan cara menyebarkan angket/kuesioner secara langsung pada pasien di RSUD RAA Soewondo Pati sebayak 30 orang. Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak ± 150 pasien yang beragama Islam. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Profesionalitas Konselor di RSUD RAA Soewondo Pati dengan nilai rata-rata 109. Masuk ke dalam interval 106 – 113 dengan kategori “baik”. Maka dapat disimpulkan bahwa profesionalitas konselor di RSUD RAA Soewondo Pati tergolong baik. (2) Spiritualitas Pasien di RSUD RAA Soewondo Pati dengan nilai rata-rata 109 maka, termasuk dalam interval 106 – 113 dengan kategori “baik”. (3) Berdasarkan analisis kuantitatif dari hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan ada pengaruh profesionalitas konselor terhadap spiritualitas pasien di RSUD RAA Soewondo Pati dapat diterima kebenarannya. Hal ini terbukti dari nilai Fhitung sebesar 46,298. Nilai ini apabila dibandingkan dengan Ftabel signifikansi 5% dengan dk 1 : 28 diperoleh Ftabel sebesar 4,20. Ternyata Fhitung lebih besar dari nilai Ftabel (46,298 > 4,20). Sehingga Ha diterima dan Ho ditolak. Variabel X mempengaruhi variabel Y dengan nilai sebesar 62,3%. Sedangkan sisanya 100% - 62,3% = 37,7% adalah pengaruh variabel lain yang belum diteliti.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Profesionalitas Konselor; Spiritualitas Pasien
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Bimbingan dan Penyuluhan Siswa, Konseling
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Kesehatan dan Keamanan Sekolah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam > Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 22 Jul 2017 04:05
Last Modified: 22 Jul 2017 04:05
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1623

Actions (login required)

View Item View Item