STUDI ANALISIS PELAKSANAAN PROGRAM PEMBELAJARAN BIDANG PENGEMBANGAN DIRI DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN AGAMA ISLAM SISWA DI RA ASY-SYAFIIYAH PEKALONGAN BATEALIT JEPARA TAHUN AJARAN 2015/2016

Khoirunnisa, Siti (2017) STUDI ANALISIS PELAKSANAAN PROGRAM PEMBELAJARAN BIDANG PENGEMBANGAN DIRI DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN AGAMA ISLAM SISWA DI RA ASY-SYAFIIYAH PEKALONGAN BATEALIT JEPARA TAHUN AJARAN 2015/2016. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (717kB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (99kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (202kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (497kB)
[img] Text
05 BAB II.pdf

Download (573kB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (356kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (545kB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (271kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (406kB)

Abstract

Anak usia dini dalam pendidikan agama Islam tidaklah gampang karena tingkat pencernaan dan pemahaman materi belum seimbang. Anak masih sering terganggu konsentrasi dengan aktifitas teman lainnya. Jadi, guru harus bisa menciptakan program pembelajaran yang baik yang dapat membantu mengembangkan diri anak terutama dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam anak sesuai dengan karakter dan kondisi anak. Berdasarkan hal tersebut, masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana program pembelajaran bidang pengembangan diri dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam siswa? 2) Bagaimana pelaksanaan program pembelajaran bidang pengembangan diri dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam siswa? 3) Bagaimana hambatan pelaksanaan program pembelajaran bidang pengembangan diri dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam siswa? Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif, yaitu penelitian yang mempunyai karakteristik bahwa datanya dinyatakan dalam keadaan sewajarnya atau sebagaimana adanya (natural setting), dengan tidak mengubah bentuk simbol atau angka dan bersifat deskriptif yang didasarkan pada pertanyaan bagaimana. Pengumpulan data digunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari sumber data primer yakni kepalah sekolah, guru, wali murid dan sumber data sekunder. Teknik analisis datanya menggunakan analisis kualitatif yang terdiri reduce, display dan verifikasi. Hasil penelitian ini adalah bahwa: 1) Program pengembangan diri dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam siswa dimasukkan ke dalam empat program pengembangan, yaitu program pengembangan kemampuan dasar, program pembentukan perilaku, model pengembangan pendidikan, dan pendidikan agama Islam, yang keempat program tersebut sudah dilaksanakan seoptimal mungkin oleh para guru. 2) Pelaksanaan program pengembangan diri dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam siswa sudah dilakukan dengan baik yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan hingga evaluasi dengan baik. 3) Hambatan dalam pelaksanaan program pengembangan diri dalam meningkatkan pengetahuan agama Islam siswa meliputi: perbedaan pola asuh orang tua pada siswa, kurangnya kerjasama dari orang tua murid, waktu pembelajaran yang terbatas, dan 4) perbedaan kemampuan anak dalam mengikuti pembelajaran.. Kata Kunci: Program Pembelajaran Bidang Pengembangan Diri, Pengetahuan Agama Islam Siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Program Pembelajaran Bidang Pengembangan Diri; Pengetahuan Agama Islam Siswa
Subjects: Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 17 Oct 2017 05:10
Last Modified: 17 Oct 2017 05:10
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1868

Actions (login required)

View Item View Item