PENGARUH RASIO LEVERAGE, LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) PERIODE 2011-2014.

Nahdiyah, Fina (2016) PENGARUH RASIO LEVERAGE, LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG LISTING DI JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) PERIODE 2011-2014. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (314kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (359kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (507kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (637kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (535kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (707kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (435kB)
[img] Text
9. Daftar Pustaka.pdf

Download (409kB)

Abstract

Tingkat pergerakan harga saham dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal berkaitan dengan pendapatan yang akan diperoleh para pemodal baik berupa deviden maupun capital gain. Sedangkan faktor eksternal biasanya bersifat makro seperti spekulasi situasi politik dan keamanan, perubahan nilai tukar mata uang, serta naik turunnya suku bunga bank. Faktor-faktor tersebut akan mempengaruhi permintaan dan penawaran masyarakat atas saham yang diperdagangkan di pasar modal, sehingga mempengaruhi terhadap harga saham suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh rasio leverage (DER), likuiditas (QR) dan profitabilitas (ROI) terhadap harga saham perusahaan manufaktur yang listing di JII periode 2011-2014. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jumlah populasi 210 laporan keuangan perusahaan manufaktur. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dalam pengambilan sampel, sehingga diperoleh jumlah sampel sebanyak 52 laporan keuangan perusahaan manufaktur. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda baik secara parsial (uji t) maupun secara simultan (uji F). Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa: DER tidak berpengaruh terhadap harga saham perusahaan manufaktur dengan nilai signifikansi 0,829 > 0,05, QR berpengaruh terhadap harga saham perusahaan manufaktur dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan ROI tidak berpengaruh terhadap harga saham perusahaan manufaktur dengan nilai signifikansi 0,393 > 0,05. Sedangkan secara simultan berdasarkan hasil uji F diperoleh hasil bahwa DER, QR, dan ROI berpengaruh terhadap harga saham perusahaan manufaktur dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Debt to Equity Ratio (DER); Quick Ratio (QR); Return On Investment (ROI); Harga Saham
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Ekonomi Keuangan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Ekonomi Makro
Divisions: Fakultas Syariah > Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 04 Dec 2016 06:06
Last Modified: 04 Dec 2016 06:06
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/214

Actions (login required)

View Item View Item