Meilianawati, Try (2016) PERAN WAKIL KEPALA KURIKULUM DALAM PELAKSANAAN ADMINISTRASI KURIKULUM DI MADRASAH (STUDI KASUS DI YAYASAN TARBIYATUL ISLAMIYAH SALAK GEMBONG PATI TAHUN PELAJARAN 2016/2017). Undergraduate thesis, Stain Kudus.
Text
01. COVER.pdf Download (755kB) |
|
Text
02. ABSTRAK.pdf Download (854kB) |
|
Text
03. DAFTAR ISI.pdf Download (950kB) |
|
Text
04. BAB I.pdf Download (936kB) |
|
Text
05. BAB II.pdf Download (939kB) |
|
Text
06. BAB III.pdf Download (901kB) |
|
Text
07. BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
08. BAB V.pdf Download (866kB) |
|
Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (862kB) |
Abstract
Administrasi kurikulum pada dasarnya merupakan seluruh proses kegiatan yang direncanakan dan diusahakan secara sengaja dan bersungguh-sungguh serta pembinaan secara berkelanjutan terhadap situasi belajar mengajar secara efektif dan efisien demi membantu tercapaianya tujuan pendidikan yang telah ditetapkan. Permasalahan-permasalahan dalam penelitian ini dengan rumusan masalah yang terdiri dari bagaimana administrasi kurikulum di Yayasan Tarbiyatul Islamiyah Salak Gembong Pati Tahun Pelajaran 2016/2017, bagaimana peran wakil kepala bidang kurikulum dalam pelaksanaan administrasi kurikulum di Yayasan Tarbiyatul Islamiyah Salak Gembong Pati Tahun Pelajaran 2016/2017, serta upaya apa yang dilakukan dalam mengatasi problem pelaksanaan administrasi kurikulum di Yayasan Tarbiyatul Islamiyah Salak Gembong Pati Tahun Pelajaran 2016/2017. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan jenis penelitian field research dan pendekatan kualitatif. Yang menjadi sumber data dalam penelitian ini adalah data lapangan dan data kepustakaan. Adapun teknik penelitian data melalui metode interview, metode dokumentasi, metode observasi. Untuk uji keabsahan data, cara yang dilakukan melalui uji credibilitas (perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, triangulasi, dan member check). Dalam penelitian ini juga dilakukan kegiatan analisi data meliputi reduksi data, penyajian data (display data), dan menarik kesimpulan. Hasil dalam penelitian ini adalah secara keseluruhan kegiatan pelaksanaan administrasi kurikulum di Yayasan Tarbiyatul Islamiyah Salak Gembong Pati sudah diterapkan sesuai dengan ketentuan yang ada. Hal ini dapat di buktikan dengan peran wakil kepala bidang kurikulum dalam melakukan perencanaan administrasi yang berangkat dari feed back atau umpan balik hasil evaluasi tahun ajaran yang telah lewat. Wakil kepala bidang kurikulum dalam pelaksanaan administrasi kuriulum berperan sebagai perencana, pengorganisasi dan koordinasi, pelaksana atau pengawasan, dan sebagai evaluator. Dalam pelaksanaan administrasi kurikulum ada yang menjadi faktor pendorong atau pendukung dan faktor penghambat. Yang menjadi faktor pendukung dalam pelaksanaan administrasi di Yayasan Tarbiyatul Islamiyah Salak Gembong Pati adalah faktor perkembangan teknologi. Sedang yang menjadi faktor penghambat dalam pelaksanaan administrasi di Yayasan Tarbiyatul Islamiyah Salak Gembong Pati adalah faktor sarana dan prasarana.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Administrasi Kurikulum; Wakil Kepala Kurikulum |
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Guru 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Kurikulum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 05 Feb 2017 04:05 |
Last Modified: | 05 Feb 2017 04:06 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/432 |
Actions (login required)
View Item |