Penerapan Metode Belajar Demonstrasi Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas IX di MTS Mafatihut Thullab Surodadi Kedung Jepara (Studi Kasus Praktik Pengurusan Jenazah Mata Pelajaran Fiqh)

Khafidhoh, Khafidhoh (2020) Penerapan Metode Belajar Demonstrasi Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas IX di MTS Mafatihut Thullab Surodadi Kedung Jepara (Studi Kasus Praktik Pengurusan Jenazah Mata Pelajaran Fiqh). Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. BAGIAN DEPAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (354kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (285kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (581kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (882kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (309kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (520kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (425kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (378kB)

Abstract

Penelitian ini mencoba mengungkapkan bagaimana peran guru dalam ikut serta membantu para siswa dalam mengembangkan kemampuan berpikir kritis yang masih menjadi suatu masalah para peserta didik. Penerapan metode belajar demonstrasi dipercaya merupakan alternatif untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa, diharapkan dengan menggunakan metode belajar demonstrasi dapat membuat siswa memiliki kemampuan berpikir kritis. Penelitian ini menggunakan metode-metode kualitatif. Subyek penelitian ini adalah Kepala Sekolah MTs Mafatihut Thullab, Guru Mata Pelajaran Fiqih, dan 5 Siswa MTs Mafatihut Thullab Surodadi Kedung Jepara. Dengan teknik pengumpulan data wawancara langsung (Interview) terstruktur dan tidak terstruktur, observasi, serta dokumentasi data-data tentang praktik pengurusan jenazah mata pelajaran Fiqih di MTs Mafatihut Thullab. Setelah data-data terkumpul dan dianalisis dengan langkah-langkah mulai reduksi data sampai verivication penelitian ini berhasil memperoleh temuan antara lain: 1. Bagaimana Implementasi Metode Belajar Demonstrasi Pada Mata Pelajaran Fiqih Dalam Praktik Pengurusan Jenazah Kelas IX Di MTs Mafatihut Thullab? dalam penerapan metode belajar demonstrasi dimulai dari guru memberikan contoh terlebih dahulu dalam memperagakan metode tersebut agar dapat merangsang siswa untuk berpikir, kemudian mewujudkan suasana yang nyaman agar siswa lebih senang untuk mengikuti proses pembelajaran, memastikan semua murid jika benar-benar memperhatikan, setelah itu memberikan kesempatan kepada setiap kelompok untuk bergantian dalam mempraktikkan atau memperagakan sesuai yang dijelaskan dan diperagakan. 2. Bagaimana Analisis Metode Belajar Demonstrasi Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqih Dalam Praktik Pengurusan Jenazah Kelas IX Di MTs Mafatihut Thullab Tahun Pelajaran 2020/2021? pelaksanaan pembelajaran dalam menerapkan metode belajar demonstrasi memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mempraktikkan keterampilan spesifik yang dipelajari di kelas melalui metode belajar demonstrasi, serta kemampuan berpikir kritis siswa terdapat peningkatan secara signifikan, dapat dilihat dari setelah diterapkanya metode belajar demonstrasi siswa lebih aktif dan dapat memahami materi dengan mudah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Metode Belajar Demonstrasi, Kemampuan Berpikir Kritis, dan Pengurusan Jenazah
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 26 Aug 2021 02:58
Last Modified: 26 Aug 2021 02:58
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4956

Actions (login required)

View Item View Item