PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN BERBASIS PROBLEM POSING PADA MATA PELAJARAN FIQIH KELAS XI DI MA AL-FAIZIN GUYANGAN BANGSRI JEPARA TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Amin, Sodikul (2016) PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN BERBASIS PROBLEM POSING PADA MATA PELAJARAN FIQIH KELAS XI DI MA AL-FAIZIN GUYANGAN BANGSRI JEPARA TAHUN PELAJARAN 2016/2017. Other thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
1 HALAMAN DEPAN.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2 ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
3 DAFTAR ISI.pdf

Download (2MB)
[img] Text
4 BAB I NEW.pdf

Download (2MB)
[img] Text
5 BAB II.pdf

Download (2MB)
[img] Text
6 BAB III.pdf

Download (2MB)
[img] Text
7 BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
8 BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
9 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) Mengetahui pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran Fiqih di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara, 2) Mengetahui penerapan penerapan strategi pembelajaran berbasis problem posing pada mata pelajaran fiqih Kelas XI di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara, 3) Mengetahui faktor-faktor pendukung dan pengahambat penerapan strategi pembelajaran berbasis problem posing pada mata pelajaran Fiqih Kelas XI di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara, 4) Mengetahui hasil belajar yang dicapai peserta didik kelas XI setelah mengikuti penerapan strategi pembelajaran berbasis problem posing pada mata pelajaran Fiqih kelas XI di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara tahun ajaran 2016/2017. Pendekatan penelitian ini adalah field research dengan menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi yang diperoleh dari informan (kepala madrasah, waka kurikulum, guru mata pelajaran Fiqih, dan siswa kelas XI) terkait dengan permasalahan penelitian. Hasil penelitian ini adalah: 1) Pelaksanaan pembelajaran Fiqih di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara mengacu pada kurikulum 2013 untuk kelas X dan XI. Di dalam melaksanakan proses pembelajaran Fiqih di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara guru Fiqih melakukan tiga tahap yang akan dicapai dalam melaksanakan pembelajaran. Pertama tahap perencanaan, kedua pelaksanaan dan ketiga tahap penilaian. 2) Penerapan Strategi Pembelajaran Berbasis Problem Posing Pada Mata Pelajaran Fiqih Kelas XI di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara Tahun Pelajaran 2016/2017 adalah sebagai berikut Guru menjelaskan materi pelajaran kepada siswa, guru membentuk kelompok belajar, dalam kelompok tersebut siswa diminta mengajukan 1 atau 2 buah soal yang menantang, dan siswa yang bersangkutan harus mampu menyelesaikannya, kemudian soal yang dibuat dijawab sendiri dan didiskusikan bersama-sama dengan kelompok yang lainnya untuk menemukan jawaban yang benar. 3) Faktor pendukung penerapan strategi pembelajaran berbasis problem posing pada mata pelajaran Fiqih kelas XI di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara, faktor internalnya yaitu siswa dan faktor eksternalnya yaitu guru, iklim sosial dan sarana prasarana. Adapun faktor-faktor penghambat penerapan strategi pembelajaran berbasis problem posing pada mata pelajaran Fiqih di MA Al-Faizin Guyangan Bangsri Jepara, faktor internalnya yaitu dari siswa yang memiliki tingkat kecerdasan yang berbeda. Faktor eksternalnya yaitu persiapan guru yang kurang matang dalam proses pembelajaran dan perpustakaan madrasah yang belum terlalu lengkap. 4) Hasil belajar yang dicapai peserta didik kelas XI setelah mengikuti penerapan strategi pembelajaran berbasis problem posing pada mata pelajaran Fiqih kelas XI ada tiga aspek yang dicapai yaitu aspek kognitif, afektif dan psikomotor.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pembelajaran; Problem Posing; Kajian Fiqih
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 13 Feb 2017 02:05
Last Modified: 13 Feb 2017 02:05
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/587

Actions (login required)

View Item View Item