Pengaruh Kemampuan Inteligensi dan Task Commitment terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin Dawe Kudus Tahun Ajaran 2020/2021

A’isyah, Triana (2022) Pengaruh Kemampuan Inteligensi dan Task Commitment terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin Dawe Kudus Tahun Ajaran 2020/2021. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01.cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02.abstrak.pdf

Download (361kB)
[img] Text
03.daftar isi.pdf

Download (286kB)
[img] Text
04.bab i.pdf

Download (421kB)
[img] Text
05.bab ii.pdf

Download (968kB)
[img] Text
06.bab iii.pdf

Download (737kB)
[img] Text
07.bab iv.pdf

Download (1MB)
[img] Text
08.bab v.pdf

Download (466kB)
[img] Text
09.daftar pustaka.pdf

Download (391kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya kesenjangan antara teori dan realitas mengenai kemampuan inteligensi (kemampuan kognitif) terhadap prestasi belajar matematika siswa. Selain kemampuan kognitif, kemampuan non-kognitif juga berkontribusi pada prestasi belajar akademik siswa. Penelitian ini bertujuan mengetahui: 1) pengaruh kemampuan inteligensi terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin tahun ajaran 2020/2021; 2) pengaruh task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin tahun ajaran 2020/2021; 3) pengaruh kemampuan inteligensi dan task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin tahun ajaran 2020/2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reserach). Pendekatan penelitian yang diterapkan yakni pendekatan kuantitatif. Variabel dalam penelitian ini adalah Kemampuan Inteligensi (X1) dan Task Commitment (X2) sebagai variabel bebas. Serta Prestasi belajar matematika (Y) sebagai variabel terikat. Populasi dalam penelitian ini yakni seluruh siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin Dawe Kudus sebanyak 65 siswa dengan sampel sebanyak 32 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi, angket serta observasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan inferensial. Analisis inferensial menggunakan analisis regresi. Sedangkan pengujian hipotesis menggunakan teknik analisis regresi ganda. Hasil analisis deskriptif, menunjukkan bahwa kemampuan inteligensi siswa berada dalam kategori IQ rata-rata bawah sebanyak 34,4%, task commitment siswa berada dalam kategori sedang sebanyak 37,5 %, dan prestasi belajar matematika siswa berada dalam kategori sedang sebanyak 37,5 %. Sedangkan hasil analisis inferensial, menunjukkan: 1) terdapat pengaruh kemampuan inteligensi terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin tahun ajaran 2020/2021 dengan hasil thitung (5,233) > ttabel(0,05;29) (2,045); 2) terdapat pengaruh task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin tahun ajaran 2020/2021 dengan hasil thitung (2,339) > ttabel(0,05;29) (2,045); 3) terdapat pengaruh kemampuan inteligensi dan task commitment terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Hidayatul Mustafidin tahun ajaran 2020/2021 dengan hasil Fhitung=225,840 > Ftabel(0,05;2;29)=3,33. Presentase besarnya pengaruh kemampuan inteligensi dan task commitment secara bersama-sama (simultan) terhadap prestasi belajar matematika sebesar 94,0%, dimana kemampuan inteligensi memberikan sumbangan sebesar 65,47% dan task commitment memberikan sumbangan sebesar 28,53%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Inteligensi, Task Commitment, Prestasi Belajar Matematika
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Matematika
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 17 May 2022 02:37
Last Modified: 17 May 2022 02:37
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/6995

Actions (login required)

View Item View Item