Penerapan Media Pop Up Book Dalam Meningkatkan Aspek Nilai Agama Dan Moral Aud Kelompok A Di Ra Masyithoh Wareng Butuh Purworejo

Mala, Lilik Sofwatul (2022) Penerapan Media Pop Up Book Dalam Meningkatkan Aspek Nilai Agama Dan Moral Aud Kelompok A Di Ra Masyithoh Wareng Butuh Purworejo. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (188kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (260kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (359kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (455kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (239kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (275kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (308kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Media Pop Up Book dalam Meningkatkan Aspek Nilai Agama dan Moral AUD Kelompok A di RA Masyithoh Wareng Butuh Purworejo. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penerapan Media Pop Up Book dalam Meningkatkan Aspek Nilai Agama dan Moral AUD Kelompok A di RA Masyithoh Wareng Butuh Purworejo menggunakan empat komponen penting (1) Perencanaan yaitu dengan membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian (RPPH) yang memuat langkah-langkah penerapan media pop up book dalam proses peningkatan aspek NAM anak dan menyiapkan media pop up book sebagai penyalur materi yang akan dilakukan pada kegiatan. (2) Penerapan Media Pop Up Bookdalam meningkatkan aspek nilai agama dan moral anak melalui metode bercerita, demonstrasi dan model pembelajaran sentra main peran sesuai dengan yang tertera di RPPH. Terdapat 3 indikator perkembangan aspek nilai agama dan moral yaitu : a) mengetahui perilaku yang berlawanan meskipun belum selalu dilakukan seperti pemahaman perilaku baik-buruk, benar-salah, sopan tidak sopan, b) mengetahui arti kasih sayang kepada ciptaan Tuhan, dan c) meniru doa pendek sesuai dengan agamanya. Hasil penerapan media pop up book yang pendidik lakukan pada tiap tahapannya yaitu tahap pendahuluan, kegiatan inti, evaluasi, penutup dan suasana kelas telah dilakukan dengan sangat baik. (3) Hasil Perkembangan Nilai Agama dan Moral AUD, peneliti melakukan observasi selama tiga kali pertemuan, dilihat dari pra-penelitian yang peneliti lakukan, 8 anak dari 9 anak masih belum berkembang atau belum mencapai standar komentasinya. Namun setelah adanya penerapan media pop up book yang dilakukan secara bertahap, perkembangan NAM anak terpantau naik dengan indikator sebagai berikut: a) Mengetahui perilaku yang berlawanan meskipun belum selalu dilakukan seperti pemahaman perilaku baik-buruk, benar-salah, sopan tidak sopan yang awalnya berjumlah 8 (delapan) anak dari 9 (sembilan) anak yang belum berkembang (BB), setelah diterapkan media pop up book menjadi 1 (satu) anak mulai berkembang (MB), 6 (enam) anak berkembang sesuai harapan (BSH), 2 (dua) anak berkembang sangat baik (BSB). b) Mengetahui kasih sayang kepada ciptaan tuhan yang awalnya berjumlah 8 (delapan) anak dari 9 (sembilan) anak yang belum berkembang (BB), setelah diterapkan media pop up book menjadi anak 7 (tujuh) anak berkembang sesuai harapan (BSH) dan 2 (dua) anak berkembang sangat baik (BSB). c) Mulai meniru doa pendek sesuai dengan agamanya yang awalnya berjumlah 8 (delapan) anak dari 9 (sembilan) anak yang belum berkembang (BB), setelah diterapkan media pop up book menjadi 6 (enam) anak yang sudah berkembang sesuai harapan dan 3 (tiga) anak sudah berkembang sangat baik (BSB). (4) Hambatan dan Solusi, hambatan yang terjadi yaitu a) Sulitnya mengorganisir murid dari kelompok lain, solusi yang diambil memberi batas antar kelas menggunakan etalase. b) Kekhawatiran guru terhadap kerusakan media pop up book, solusiny yaitu dengan menaruh media pop up book ditempat yang jauh dari jangkauan murid. c) Kurangnya kerja sama antara guru dan wali murid, terdapat dua solusi yaitu membuat jadwal petemuan dengan wali murid dan membuat buku penghubung.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penerapan, Media Pop Up Book, Aspek Nilai Agama dan Moral
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 03 Nov 2022 02:52
Last Modified: 03 Nov 2022 02:52
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/7645

Actions (login required)

View Item View Item