Studi Eksperimen Metode Mnemonik dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SD 4 Terban Tahun 2021/2022

Dewi, Yolanda Putri (2022) Studi Eksperimen Metode Mnemonik dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SD 4 Terban Tahun 2021/2022. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (4MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (187kB)
[img] Text
3. DAFTAR IS1.pdf

Download (351kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (412kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (476kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (505kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (526kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (271kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (272kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan kemampuan awal kelompok eksperimen dan kelompok kontrol pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti; untuk mengetahui hasil belajar kelompok eksperimen setelah menggunakan metode mnemonik; untuk mengetahui hasil belajar kelompok kontrol tanpa menggunakan metode mnemonik; dan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar kelompok eksperimen dan kelompok kontrol Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jenis penelitian eksperimen. Metode penelitian adalah Quasi Eksperimen Design. Desain yang digunakan yaitu Nonequivalent Control Design. Teknik pengambilan sampel adalah nonprobabiliti sampling. Sedangkan sampel menggunakan teknik purposive sampling kelas V berjumlah 40 siswa dibagi menjadi 2 kelas. Kelas eksperimen dan kontrol 30 siswa. Berdasarkan hasil penelitian diambil kesimpulan bahwa: 1)Kemampuan awal pada kelompok eksperimen 63,90 dan kelompok kontrol 63,20. Adapun hasil uji perbedaan kemampuan awal diketahui nilai signifikansi 0,790 > 0,05 maka tidak terdapat perbedaan atau hampir sama. 2)Hasil belajar kelompok eksperimen diperoleh nilai tertinggi 97, nilai terendah 77, rerata 88. Sedangkan hasil belajar kelompok kontrol diperoleh nilai tertinggi 94, nilai terendah 74, nilai rereta 81,80. 3)Rerata hasil belajar pada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol diperoleh nilai signifikansi 0,005 < 0,05 maka disimpulkan terdapat perbedaan hasil belajar antara kelompok ekperimen dan kelompok kontrol. 4) Hasil rerata kelompok eksperimen awalnya 63,90 menjadi 88. Sedangkan kelompok kontrol awalnya 63,20 menjadi 81,80. Dari hasil tersebut dapat dinyatakan penggunaan metode mnemonik lebih baik dibanding konvensional.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Metode Mnemonik, Studi Eksperimen
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 03 Feb 2023 02:40
Last Modified: 03 Feb 2023 02:40
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8300

Actions (login required)

View Item View Item