Analisis Faktor-Faktor Penyebab Pembiayaan Bermasalah Pada Akad Al-Qardh Studi Kasus BMT As Salam Demak Cabang Kramat

Marthalita, Falentiara Della (2022) Analisis Faktor-Faktor Penyebab Pembiayaan Bermasalah Pada Akad Al-Qardh Studi Kasus BMT As Salam Demak Cabang Kramat. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (144kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (183kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (545kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (922kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (278kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (551kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (151kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (287kB)

Abstract

Dalam penelitian ini dilatarbelakangi oleh tujuan untuk mengetahui apa saja faktor-faktor penyebab pembiayaan bermasalah pada akad al-qardh di BMT As Salam Demak Cabang Kramat dan untuk mengetahui bagaimana cara penyelesaian pembiayaan bermasalah pada akad Al-qardh di BMT As Salam Demak cabang Kramat. Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan penelitian lapangan (field research), dimana peneliti melakukan penelitian secara langsung ke lokasi penelitian. Metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi guna mengetahui faktor-faktor apa saja yang menjadi penyebab pembiayaan bermasalah dan cara penyelesaian pembiayaan bermasalah pada akad al-qardh pada BMT As Salam Demak Cabang Kramat. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor yang menjadi penyebab terjadinya pembiayaan bermasalah pada akad al-qardh ini disebabkan oleh pihak karyawan BMT As Salam yang kurang teliti dalam menganalisis pengajuan kredit oleh anggota baik dari segi karakter maupun agunan yang akan dijaminkan atau analisis kredit dengan 7P (personality, party, perpose, prospect, payment, profitability, protection), kurang dipenuhinya persyaratan pengajuan kredit oleh anggota, kemudian terjadinya kegagalan usaha yang di alami oleh anggota kredit baik karena bencana alam ataupun karena kebangrutan. Dan cara penyelesaian pembiayaan bermasalah pada akad al-qardh ini dengan menggunakan pendekatan secara kekeluargaan dengan mengunjungi rumah anggota pembiayaan bermasalah ini satu minggu sekali atau dua minggu sekali untuk mengetahui bagaimana prospek usaha yang dijalani, kemudian menggunakan memperpanjang jangka pembayaran pinjaman (rescheduling), pemberian surat peringatan, dan yang terakhir adalah dengan pelelangan agunan yang dijaminkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: faktor penyebab pembiayaan bermasalah, al-qard, 7P
Subjects: Fiqih, Hukum Islam
Fiqih, Hukum Islam > Mu`alamat
Fiqih, Hukum Islam > Mu`alamat > Bank, termasuk Baitul Mal wat Tamwil
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 20 Feb 2023 02:57
Last Modified: 20 Feb 2023 02:57
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8579

Actions (login required)

View Item View Item