Studi Analisis Materi Fikih dalam Kitab Fath Al-Qarib Al-Mujib Karya Abu Syuja’ Muhammad Bin Qosim Al-Ghozi As-Syafi’i dan Relevansinya dengan Materi Fikih Madrasah Tsanawiyah

Utomo, Agus Budi (2022) Studi Analisis Materi Fikih dalam Kitab Fath Al-Qarib Al-Mujib Karya Abu Syuja’ Muhammad Bin Qosim Al-Ghozi As-Syafi’i dan Relevansinya dengan Materi Fikih Madrasah Tsanawiyah. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (331kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (646kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (518kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (647kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (383kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (965kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (433kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (401kB)

Abstract

Fikih merupakan mata pelajaran yang dikaji dalam kurikulum pesantren dan madrasah sehingga mempelajari dan memahami fikih pada usia dini menjadi hal yang penting bagi peserta didik. Adapun dalam materi pembahasan buku fikih yang diterbitkan oleh Kemenag KMA Nomor 183 Tahun 2019 memiliki kesamaan dengan kitab Fath al-Qarib al-Mujib karya Abu Syuja’ Muhammad bin Qosim Al-Ghozali As-Syafi’i, sehingga dengan mengetahui relevansi antar keduanya maka dapat digunakan sebagai bahan perbandingan dan rujukan dalam penyempurnaan penyusunan materi fikih di tingkat Madrasah Tsanawiyah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian library research yaitu suatu bentuk penelitian yang sumber datanya diperoleh dari kepustakaan. Penelitian ini bersifat analisis deskriptif yaitu dengan menganalisis obyek penelitian dan kemudian mendeskripsikannya apa adanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat relevansi antara materi fikih dalam kitab Fath al-Qarib al-Mujib karya Abu Syuja’ Muhammad Bin Qosim Al-Ghozali As-Syafi’i dengan materi fikih jenjang Madrasah Tsanawiyah yang disusun oleh Kemenag KMA Nomor 183 Tahun 2019. Relevansi keduanya ditemukan pada bab thaharah, shalat, zakat, puasa, haji, jual beli dan muamalah, waris dan wasiat, hewan buruan, hewan yang disembelih, hewan kurban, dan Makanan. Sedangkan selain materi tersebut tidak ditemukan relevansi karena materi fikih di jenjang Madrasah Tsanawiyah adalah materi dasar yang berhubungan dengan ibadah dan beberapa bidang muamalah seperti ariyah, qiradh, khiyar, gadai dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMelisa, Atika OktaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Analisis Materi Fikih Madrasah Tsanawiyah, Relevansi, Kitab Fath Al-Qarib Al-Mujib
Subjects: Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 05 Apr 2023 01:46
Last Modified: 05 Apr 2023 01:46
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/9620

Actions (login required)

View Item View Item