Pengaruh Investasi, Upah Minimum Provinsi, dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap Pengangguran Terbuka di Indonesia Tahun 2017-2022

Febriyani, Silvi Amelia (2023) Pengaruh Investasi, Upah Minimum Provinsi, dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap Pengangguran Terbuka di Indonesia Tahun 2017-2022. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (284kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (299kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (745kB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (642kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (791kB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (289kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (507kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh salah satu indikator untuk mengukur taraf kesejahteraan yang dihasilkan dari adanya keberhasilan pembangunan yaitu pengangguran terbuka. Pengangguran menjadi permasalahan dalam pembangunan, karena besarnya pengangguran terbuka mempunyai implikasi sosial yang sangat besar. Pengangguran juga menjadi permasalah yang komplek untuk suatu negara sebab selalu tumbuh serta berkembang sebagai akibat dari sejumlah faktor yang selalu berinteraksi, namun sulit untuk dipahami. Terdapat beberapa teori yang menunjang bahwa investasi, upah minimum, serta pertumbuhan ekonomi merupakan indikator yang dapat mempengaruhi pengangguran.Berdasarkan latar belakang tersebut, penelitian ini ditujukan untuk menguji serta menganalisis pengaruh investasi, upah minimum provinsi, dan pertumbuhan ekonomi terhadap pengangguran terbuka di Indonesia tahun 2017-2022. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kausal komparatif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik penentuan sampel yang digunakan yaitu sampel jenuh. Sampel jenuh ialah sampel yang menjadikan populasi sebagai sampel. Data yang digunakan yaitu data sekunder yang diperoleh dengan mengumpulkan data yang dipublikasikan oleh Badan Pusat Statitik Indonesia (BPS pusat) berupa data time series dalam periode pengamatan 2017-2022 dan data cross section provinsi di Indonesia. Teknik analisis data yang digunakan ialah analisis regresi data panel yang diolah dengan menggunakan bantuan Eviews 9. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa investasi dan upah minimum provinsi tidak berpengaruh terhadap pengangguran terbuka di Indonesia pada tahun 2017-2022, sedangkan pertumbuhan ekonomi berpengaruh terhadap pengangguran terbuka di Indonesia pada tahun 2017-2022.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorRahmawaty, AnitaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Investasi, Upah Minimum Provinsi, Pertumbuhan Ekonomi, dan Pengangguran Terbuka
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 05 Aug 2024 04:33
Last Modified: 05 Aug 2024 04:33
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/11916

Actions (login required)

View Item View Item