IMPLEMENTASI MODEL WEB ENHANCED COURSE PADA PEMBELAJARANAKIDAH AKHLAK DI MA MAZRO’ATUL HUDA WONORENGGO DEMAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017

MUKARROMAH, RIFAATUL (2017) IMPLEMENTASI MODEL WEB ENHANCED COURSE PADA PEMBELAJARANAKIDAH AKHLAK DI MA MAZRO’ATUL HUDA WONORENGGO DEMAK TAHUN PELAJARAN 2016/2017. Undergraduate thesis, STAIN KUDUS.

[img] Text
COVER-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi model web enhanced course pada pembelajaran akidah akhlak di MA Mazro’atul Huda Wonorenggo Demak tahun pelajaran 2016/2017. Didalam penelitian ini terdapat dua permasalahan, yaitu (1) Bagaimana pelaksanaan model web enhanced course pada pembelajaran akidah akhlak di MA Mazro’atul Huda Wonorenggo Demak tahun pelajaran 2016/2017. (2) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi model web enhanced course pada pembelajaran akidah akhlak di MA Mazro’atul Huda Wonorenggo Demak tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian lapangan (field research) dan pendekatan penelitian kualitatif, dimana dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi dan wawancara yang diperoleh dari kepala sekolah, waka kurikulum, guru akidah akhlak dan siswa kelas X MA Mazro’atul Huda Wonorenggo Demak, Dan analisis datanya menggunakan teknik reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah (1) implementasi model web enhanced course pada pembelajaran akidah akhlak di MA Mazro’atul Huda Wonorenggo Demak tahun pelajaran 2016/2017. Pembelajaran ini digunakan guru akidah akhlak sebagai alternatif dalam pembelajaran karena alokasi waktu yang sedikit untuk pelajaran akidah akhlak. Melalui pendekatan tersebut siswa dapat memperoleh sumber belajar yang lebih luas dengan keterbatasan waktu yang dimiliki, siswa dapat belajar secara mandiri di luar jam pelajaran, dan siswa lebih bersemangat dalam mengikuti pelajaran sehingga memudahkan siswa dalam memahami materi pembelajaran. (2) faktor pendukung dan faktor penghambat dalam implementasi model web enhanced course pada pembelajaran akidah akhlak di MA Mazro’atul Huda Wonorenggo Demak tahun pelajaran 2016/2017, faktor pendukungnya meliputi adanya fasilitas yang menunjang proses pembelajaran seperti laboratorium komputer, jaringan internet dan LCD Proyektor. Dan juga antusias dan motivasi belajar siswa dalam mengikuti pelajaran akidah akhlak. Sedangkan faktor penghambatnya meliputi jumlah komputer yang kurang memadai, adanya peraturan yang tidak memperbolehkan siswa membawa handphone ke sekolah, jaringan internet atau wifi yang terbatas dan faktor ekonomi siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran E-learning; Model Web Enhanced Course; Pembelajaran Akidah Akhlak
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 02 May 2019 03:59
Last Modified: 02 May 2019 03:59
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/2484

Actions (login required)

View Item View Item