Pelaksanaan Metode Talaqqi Dalam Meningkatkan Kualitas Menghafal Juz ‘Amma Anak Usia Dini Tahun Pelajaran 2019/2020 (Studi Kasus Di Raudhotul Athfal Al Islamiyah Karangbener Bae Kudus

Khasanah, Faridatul (2020) Pelaksanaan Metode Talaqqi Dalam Meningkatkan Kualitas Menghafal Juz ‘Amma Anak Usia Dini Tahun Pelajaran 2019/2020 (Studi Kasus Di Raudhotul Athfal Al Islamiyah Karangbener Bae Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (474kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (353kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (506kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (814kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (466kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (713kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (475kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (426kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui pelaksanaan metode talaqqi dalam meningkatkan kualitas menghafal Juz ‘Amma di RA Al Islamiyah Karangbener Bae Kudus. (2) Untuk mengetahui kualitas menghafal Juz ‘Amma anak usia dini di RA Al Islamiyah Karangbener Bae Kudus. (3) Untuk Mengetahui keberhasilan pelaksanaan metode talaqqi dalam meningkatkan kualitas menghafal Juz ‘Amma di RA Al Islamiyah Karangbener Bae Kudus. (4) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan metode talaqqi dalam meningkatkan kualitas menghafal Juz ‘Amma anak usia dini di RA Al Islamiyah Karangbener Bae Kudus. Jenis penelitian ini adalah studi kasus yang termasuk dalam lingkungan penelitian lapangan (field research), pendekatan yang digunakan adalah pendekatan yang bersifat deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer diperoleh dari Kepala sekolah, pendidik dan anak didik sedangkan sumber data sekunder diperoleh dari dokumen lembaga. Teknik pengumpulan data penelitian ini dengan observasi, wawancara dan dokumentasi dengan menggunakan teknik analisis data kualitatif yang bersifat induktif. Hasil penelitian menunjukkan temuan bahwa: 1. Pelaksanaan metode talaqqi dalam meningkatkan kualitas menghafal Juz ‘Amma anak usia dini berdasarkan kaidah pembelajarannya bahwa metode talaqqi ini dilakukan dengan cara belajar menghafal Juz ‘Amma secara langsung atau bertatap muka dengan guru, agar guru dapat mengoreksi dan membenarkan bacaan hafalan Juz ‘Amma anak, kegiatan tersebut dilakukan setiap hari senin-kamis. Berdasarkan pembelajaran menghafal Juz ‘Amma telah menempuh beberapa tahap, yaitu: perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Tahap perencanaan meliputi pembuatan PROMES. Tahap pelaksanaan meliputi kaidah pelaksanaan metode talaqqi. Tahap evaluasi meliputi penilaian terhadap anak dari hasil menghafal Juz ‘Amma yang telah selesai berlangsung dari awal hingga akhir. Berdasarkan kualitas menghafal Juz ‘Amma yang dihasilkan dari metode talaqqi adalah: kemampuan anak dalam menghafal Juz ‘Amma, dapat menghafal Juz ‘Amma dengan baik dan benar dalam pengucapan makhraj huruf maupun panjang-pendek bacaan, mampu menghafal dengan lancar dan menghafal secara acak. Berdasarkan keberhasilan dari penggunaan metode talaqqi dapat diperoleh nilai 84.21% dengan kategori dapat melaksanakan metode talaqqi dengan sangat baik dan memiliki tingkatan kualitas menghafal yang tinggi. Faktor pendukung: keprofesionalisme pendidik, metode dirasa cocok dan menyenangkan bagi anak, serta kerja sama yang baik antara orangtua dan sekolah. Sedangkan faktor penghambat: kondisi kelas yang terkadang kurang kondusif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Metode Talaqqi, Kualitas Menghafal Juz ‘Amma, Anak Usia Dini
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 31 Mar 2021 03:01
Last Modified: 31 Mar 2021 03:01
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/3755

Actions (login required)

View Item View Item