Handayani, Farida Tri (2020) Implementasi Pendidikan Karakater Pada Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Kelas V MI NU Miftahul Ma’arif Kaliwungu Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
1.BAGIAN DEPAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (432kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (354kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (468kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (688kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (401kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (792kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (278kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (428kB) |
Abstract
Skripsi ini membahas mengenai implementasi pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn di kelas V MI NU Miftahul Ma’arif Kaliwungu Kudus, pembahasan didalamnya meliputi perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, evaluasi pendidikan karakter, faktor penghambat beserta solusi dalam mengatasi hambatan pada proses implementasi pendidikan karakter. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab rumusan masalah : 1) Bagaimana pelaksanaan pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn di kelas V MI NU Miftahul Ma’arif Kaliwungu Kudus yang meliputi perencanaa, pelaksanaan serta evaluasi, 2) Apa saja faktor penghambat dalam proses implementasi pendidikanKkarakter pada pembelajaran PPKn di MI NU Miftahul Ma’arif Kaliwungu Kudus, dan 3) Bagaimana solusi dalam mengatasi hambatan yang Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, melalui tiga teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran PPKn sekaligus wali kelas V, sedangkan metode analisis data menggunakan tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menjelaskan 1) Perencanaan pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn di kelas V dengan mengambangkan nilai-nilai karakter yang disesuaikan dengan acuan karakter pada setiap subtema pada buku guru . 2) Pelaksanaan pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn di kelas V menerapkan metode yang sesuai dengan materi dan tujuan pembelajaran dengan mengacu pada keteladanan sikap dari pendidik menjadi cara utama guru dalam mengimplementasikan pendidikan karakter pada pembelajaran PPKn di kelas. 3) Evaluasi pendidikan karakter pada mata pelajaran PPKn kelas V MI NU Miftahul Ma’arif Kaliwungu Kudus sudah berjalan disetiap akhir pembelajaran, namun pendidik belum menggunakan indikator ketercapaian nilai karakter yang sesuai dengan teknik evaluasi pendidikan karakter. 4) Faktor penghambat dalam proses implementasi pendidikan karakter ditimbulkan dari faktor kurangnya pengetahuan pendidik mengenai proses pengimplementasian pendidikan karakter, selain itu faktor dari dalam dan luar diri peserta didik juga sangat mempengaruhi pembentukan karakter peserta didik diantaranya yaitu faktor naluri, dan faktor lingkungan peserta didik. 5) Solusi dalam mengatasi hambatan yang ada diantaranya yaitu dengan mengetahui latar belakang siswa yang bermasalah dalam perkembangan karakternya, pemberian motivasi diri, dan menggalakan tata tertib madrasah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Implementasi, Pendidikan Karakter |
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 31 May 2021 03:34 |
Last Modified: | 31 May 2021 03:34 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4307 |
Actions (login required)
View Item |