Desain Relaksasi Penyelesaian Pembiayaan Bermasalah Di Era Covid-19 Pada Perbankan Syariah

Candrakuncaraningsih, Venomena (2021) Desain Relaksasi Penyelesaian Pembiayaan Bermasalah Di Era Covid-19 Pada Perbankan Syariah. Masters thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER-.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (405kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (343kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (383kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (393kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (697kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (330kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (565kB)

Abstract

Pandemi COVID-19 menyebar di seluruh wilayah di Indonesia, sehingga beberapa kota dilaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Hal ini berakibat pada berkurangnya aktivitas masyarakat, sehingga berdampak pada turunnya perekonominan.. Salah satunya adalah sektor perbankan, demikian juga dengan perbankan syaiah. Perbankan syariah dalam hal pembiayaannya mengalami permasalahan. Sehingga diperlukan desain relaksasi penyelesaian yang bijak, agar masalah pembiayaan nasabah terdampak COVID-19 dapat terselesaikan. Penelitian ini bertujuan mengetahui dan menganalisis desain relaksasi penyelesaian pembiayaan bermasalah di era COVID-19 pada perbankan syariah. Adapun metode yang digunakan dalam penelitiaan adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan kepustakaan (library research). Adapun sumber data sekunder ini merupakan hal-hal yang berhubungan dengan obyek penelitian yakni desain relaksasi penyelesaian pembiayaan bermasalah pada Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu Syariah Karya Medan dan Bank Muamalat Cabang Madiun. Dalam penelitian ini data sekunder didapatkan dari literatur-literatur atau bacaan yang relevan serta dokumen, yakni dengan mengkaji dan menganalisa dari jurnal-jurnal terkait dengan desain relaksasi penyelesaian pembiayaan bermasalah di era COVID-19 pada perbankan syariah terkait dengan POJK No.11/POJK.03/2020. Hasil penelitian menunjukkkan bahwa desain relaksasi penyelesaian pembiayaan bermasalah di era COVID-19 pada perbankan syariah ini menggunakan metode restrukturisasi, melalui reschedullling, reconditioning dan restructuring. Tetapi apabila tidak memenuhi syarat untuk direstrukturisasi, maka yang digunakan adalah: penagihan, gugatan hukum, eksekusi lelang hak tanggungan dan write off. Hal ini sesuai dengan respon pemerintah untuk menyelesaikan pembiayaan bermasalah di era COVID-19 yakni dengan diterbitkannya POJK Nomor 11/POJK.03/2020 tentang restrukturisasi yang mencakup Stimulus Perekonomian Nasional sebagai Kebijakan untuk Countercyclical Dampak Penyebaran Corona Virus Disease 2019, yaitu dengan menggunakan reschedullling, reconditioning dan restructuring. Pada intinya restrukturisasi pembiayaan di era COVID-19 terdapat sedikit beda perlakuan karena lewat relaksasi yang dipakai, nasabah yang terkena dampak COVID-19 dalam pengajuan keringanan ini tidak ada batasan waktunya. Pengajuan berjalan secara simultan atau berkelanjutan seiring dengan perkembangan dari pandemi COVID-19.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: relaksasi, pembiayaan bermasalah, COVID-19
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Ekonomi Keuangan
Divisions: Pascasarjana > Ekonomi Syariah (ES)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 13 Jan 2022 01:30
Last Modified: 13 Jan 2022 01:30
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/6405

Actions (login required)

View Item View Item