Peran Pendidik IPS Dalam Meningkatkan Moral Sopan Santun Peserta Didik Pasca Pembelajaran Daring (Studi Kasus Pada PTM Terbatas Di MTs. Hidayatul Mustafidin Kabupaten Kudus)

A’ini, Fatimah Qurrotu (2022) Peran Pendidik IPS Dalam Meningkatkan Moral Sopan Santun Peserta Didik Pasca Pembelajaran Daring (Studi Kasus Pada PTM Terbatas Di MTs. Hidayatul Mustafidin Kabupaten Kudus). Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (217kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (251kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (431kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (265kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (597kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (215kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (221kB)

Abstract

Pendidikan merupakan tonggak tegaknya suat’u bangsa dan negara. Pendidikan merupakan suatu jembatan bagi manusia agar terhindar dari penindasan, kebodohan dan ketertinggalan. Pendidik dituntut untuk bisa membimbing, mengarahkan serta mendidik peserta didik agar cerdas dalam ilmu maupun baik dalam moral. Moralitas merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat terutama bagi anak pada usia sekolah menengah pertama. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pendidik memiliki peran sebagai organisator dan inisiator yang bertugas menyusun dan merancang silabus serta RPP yang akan digunakan dalam pro¬ses belajar mengajar nanti. Dalam RPP sudah terdapat rencana pembelajaran yang akan dilaksanakan berupa kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup dengan menggunakan model pembelajaran inquiry learning. Selain itu, ada punishment melalui pendekatan batin berupa dzikir, istighfar serta mengaji dan reward berupa pemberian bintang yang akan berpengaruh terhadap nilai, uang saku serta tulisan motivasi dalam buku catatan. Adapun faktor penghambatnya berasal dari peserta didik itu sendiri, keluarga, faktor lingkungan sekolah, pergaulan dan juga teknologi. Sedangkan faktor pendukung yang sangat membantu pendidik dalam meningkatkan moral sopan santun peserta didik pasca pembelajaran daring berasal dari watak karakter yang dimiliki peserta didik, keluarga yang telah membentuk kepribadian sejak dini serta motivasi dan dorongan dari Bapak/Ibu pendidik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Peran Pendidik, Pendidikan Moral, Sopan Santun, Pembelajaran Pasca Daring dan PTM Terbatas.
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris IPS
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 07 Feb 2023 02:16
Last Modified: 07 Feb 2023 02:16
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8338

Actions (login required)

View Item View Item