Analisis Pemberdayaan Zakat Produktif dalam upaya Meningkatkan Perekonomian Masyarakat di Desa Wonokerto (Studi Kasus LAZISNU Wonokerto)

Kumalasari, Novia (2022) Analisis Pemberdayaan Zakat Produktif dalam upaya Meningkatkan Perekonomian Masyarakat di Desa Wonokerto (Studi Kasus LAZISNU Wonokerto). Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (325kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (355kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (458kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (749kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (311kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (478kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (365kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (405kB)

Abstract

Zakat disalurkan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi dan produksi para mustahik. Namun kesejahteraan dapat tercapai jika zakat didayagunakan untuk kebutuhan produktif. Pemberdayaan zakat di Lazisnu Wonokerto dilakukan dengan cara menyalurkan dana zakat untuk kebutuhan yang bersifat konsumtif dan produktif. Pemberdayaan zakat yang konsumtif disalurkan melalui berbagai bidang yaitu, pendidikan, kesehatan, sosial-kemanusiaan, dan dakwah. Sedangkan pemberdayaan zakat produktif disalurkan melalui pemberian modal bergulir berupa kambing ternak kepada para mustahik agar dapat meningkatkan perekonomiannya. Penelitian ini mendiskusikan tentamg, Pertama, bagaimana pemberdayaan zakat produktif dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Kedua, apa saja kendala yang dihadapi pada pemberdayaan zakat produktif dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Ketiga, bagaimana upaya untuk mengatasi kendala yang dihadapi dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Penelitan ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif, yaitu penelitian yang dilakukan untuk memperoleh informasi mengenai suatu fenomena, situasi, maupun kejadian dengan tujuan untuk menggali, mengkaji, dan mendeskripsikan pemberdayaan zakat produktif dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat di Desa Wonokerto (Studi Kasus Lazisnu Wonokerto). Sumber data yang di dapatkan oleh peneliti yaitu sumber data primer dan sumber data skunder. Pada teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik wawancara dialakukan kepada Dewan Syariah dan Ketua Lazisnu Wonokerto serta para mustahik penerima bantuan modal dari Lazisnu Wonokerto. Teknik analisis data menggunakan metode redukdi data, penyajian data, kesimpulan dan verifikasi. Penelitian ini menyimpulkan, pemberdayaan zakat produktif dalam meningkatkan perekonomian masyarakat dilakukan dengan mendampingi dan memberi pengetahuan kepada mustahik yang menerima bantuan modal kambing produktif secara bergulir setiap satu bulan sekali. Dalam pemberdayaan zakat produktif terdapat kendala seperti pendampingan yang kurang maksimal, rendahnya pengetahuan masyarakat dalam beternak dan pada sisi keuangan. Upaya yang diberikan dengan meningkatkan sumber daya manusia melalui pembinaan, pelatihan, serta pendampingan dan menyiapkan modal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorArifin, JaenalUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan zakat produktif, Perekonomian masyarakat, Lemabaga Amil Zakat (LAZ)
Subjects: Fiqih, Hukum Islam > Ibadah > Zakat
Sosial dan Budaya Islam > Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf (MZW)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 28 Mar 2023 02:44
Last Modified: 28 Mar 2023 02:44
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/9492

Actions (login required)

View Item View Item