Rosyidah, Anif Fatur (2016) PENERAPAN METODE MIND MAP DAN GALLERY WALK DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MTS N 2 KUDUS TAHUN PELAJARAN 2016/2017. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.
Text
01 COVER.pdf Download (737kB) |
|
Text
02 Abstrak.pdf Download (378kB) |
|
Text
03 daftar isi.pdf Download (390kB) |
|
Text
04 BAB I.pdf Download (480kB) |
|
Text
05 BAB II.pdf Download (616kB) |
|
Text
06 BAB III.pdf Download (409kB) |
|
Text
07 BAB IV.pdf Download (589kB) |
|
Text
08 BAB V.pdf Download (384kB) |
|
Text
09 DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (382kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis tentang: 1) untuk mengetahui bagaimana metode mind map dan gallery walk pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di MTs N 2 Kudus, 2) untuk mengetahui bagaimana peningkatan pemahaman siswa pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di MTs N 2 Kudus, dan 3) untuk mengetahui bagaimana penerapan metode mind map dan gallery walk dalam meningkatkan pemahaman siswa pada pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di MTs N 2 Kudus. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Sesuai dengan obyek kajian, maka penelitian ini adalah penelitian lapangan. Disini peneliti mengambil lokasi di MTs N 2 Kudus. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data dilakukan dengan deskriptif Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Metode mind map atau peta pikiran merupakan salah satu metode yang aktif dan efektif dalam pembelajaran untuk megembangkan pemikiran siswa melalui rangkaian peta atau gambar untuk meningkatkan pemahaman terhadap materi pembelajaran. Sedangkan metode gallery walk merupakan sebuah cara untuk mengingat materi pembelajaran yang dibuat dalam bentuk mind map yang kemudian ditempelkan di dinding atau kertas pajang untuk dipamerkan dan diapresiasi pada temannya. 2) pemahaman siswa terhadap pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam dapat dilihat adanya sikap atau hasil yaitu keaktifan siswa meningkat seperti menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh guru, rasa motivasi yang tinggi dalam pembelajaran yang ditunjukkan dengan sikap siswa yang antusias dalam pembelajaran bahkan tidak ada siswa yang mengantuk atau menunjukkan rasa bosan dan hasil pembelajaran yang memuaskan dilihat dengan hasil mind map atau peta pikiran yang unik, sesuai materi dan kreatif. 3) penerapan metode mind map dan gallery walk yaitu dengan tiga tahapan, yang pertama adalah tahap pendahuluan dimulai dibuka dengan guru memotivasi siswa agar bersemangat dengan mengucapkan yel-yel (ilmu, iman, amal yes!) dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan dan menyampaikan cakupan materi yang akan dibahas, yang kedua adalah tahap pembelajaran, menyampaikan materi pembelajaran, siswa membuat peta pikiran dari apa yang didapat dalam pembelajaran secara bersama-sama dengan cara menuangkan pikirannya. Setelah hasil mind map atau peta pikiran selesai, setiap kelompok mempresentasikan kemudian ditempelkan pada dinding atau kertas pajang, selanjutnya adalah penutup, guru menyimpulkan materi pembelajaran dan memberikan ulasan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Mind Map dan Gallery Walk; Pemahaman Siswa; Sejarah kebudayaan Islam |
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Siswa, Peserta Didik 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 04 Dec 2016 05:15 |
Last Modified: | 04 Dec 2016 05:15 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/206 |
Actions (login required)
View Item |