ANALISIS METODE PENYEDIAAN BAHAN BAKU DALAM UPAYA MENGOPTIMALKAN VOLUME PRODUKSI PADA PT. LOHONGKA INDONESIA

WAHYUNI, SRI (2018) ANALISIS METODE PENYEDIAAN BAHAN BAKU DALAM UPAYA MENGOPTIMALKAN VOLUME PRODUKSI PADA PT. LOHONGKA INDONESIA. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (997kB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (297kB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (297kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (409kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (767kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (280kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (425kB)

Abstract

PT Lohongka Indonesia adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang pencucian sarang burung walet, namun belum memiliki rumah walet tersendiri. Perusahaan ini terletak di Jalan Jendral Sudirman 30A Tumpang Krasak Jati – Kudus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi penyediaan bahan baku dalam mengoptimalkan volume produksi pada PT. Lohongka Indonesia. Penelitian ini menggunakan field research yang disajikan secara deskriptif kualitatif. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan meliputi teknik pengumpulan data, reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan verifikasi penarikan kesimpulan data (conclution data). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, Berdasarkan perhitungan dengan metode safety stock menunjukkan hasil safety stock sebesar 308.931,18 gram. Hal ini berarti bahwa persediaan bahan baku pengaman yang harus ada pada PT Lohongka Indonesia adalah sebesar 308.931,18 gram. Dan untuk memenuhi Safety stock agar tetap berjalan lancar yaitu ketika supplier panen, dari pihak perusahaan akan langsung membeli sarang burung walet agar tidak kekurangan bahan baku. Kedua, adanya perencanaan dan pengendalian persediaan bahan baku dapat berperan penting terhadap kelancaran produksi, dalam mengatasi kekurangan dan kelebihan bahan baku, maka diperlukan suatu pengendalian. Dalam hal ini, safety stock (persediaan pengaman) sangat berpengaruh dalam mengatasi masalah tersebut, untuk berjaga-jaga dalam mengatasi kekurangan bahan baku agar proses produksi tetap berjalan lancar dan volume produksi tetap optimal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Persediaan; Pengendalian Persediaan (Safety Stock)
Subjects: Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen
Bisnis > Manajemen

Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi
Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi

Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi > Manajemen Pemasaran
Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi > Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Syariah > Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 20 Mar 2019 08:15
Last Modified: 09 Nov 2021 04:00
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/2159

Actions (login required)

View Item View Item