ANALISIS EFEKTIVITAS KINERJA KARYAWAN KSPPS KOWANU NUGRAHA KUDUS

BANIYAH, KHORIDATUL (2018) ANALISIS EFEKTIVITAS KINERJA KARYAWAN KSPPS KOWANU NUGRAHA KUDUS. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (265kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (277kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (631kB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (694kB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (386kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (763kB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (273kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (354kB)

Abstract

Kinerja merupakan suatu fungsi dari motivasi dan kemampuan untuk menyelesaikan tugas atau pekerjaan seseorang harus memilih derajat kesediaan dan tingkat ketrampilan tertentu. Pengukuran kinerja adalah proses dimana organisasi menetapkan parameter hasil untuk dicapai oleh program, investasi dan akusisi yang dilakukan. Adapun tujuan penelitian ini adalah: 1) untuk mengetahui efektivitas kinerja karyawan KSPPS Kowanu Nugraha Kudus, 2) Untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi efektivitas kinerja karyawan KSPPS Kowanu Nugraha Kudus. Peneliti ini menggunakan pendekatan field research dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi dengan informan karyawan koperasi. Lokasi penelitian ini KSPPS Kowanu Nugraha Kudus dengan analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Adapun hasil temuan penelitian ini adalah: 1) Kinerja karyawan KSPPS Kowanu Nugraha Kudus sudah efektif, hal tersebut dapat ditinjau pada beberapa aspek yaitu aspek jumlah keluaran (quantity of output) yang meliputi jumlah simpanan yang diperoleh karyawan yang mencapai rata-rata 100 juta rupiah untuk setiap karyawan setiap bulannya. Untuk aspek jumlah pinjaman, setiap karyawan mampu menyalurkan setidaknya 95 juta rupiah setiap bulannya. Dalam memberikan pinjaman, karyawan sudah sesuai dengan standar operasional prosedur pembiayaan yang meliputi anggota mendaftar dengan menyerahkan persyaratan yang telah ditentukan. Jika dilihat berdasarkan jumlah pembiayaan yang macet, maka jumlah non performing financing KSPPS Kowanu pada tahun ini adalah 8,07% yang terdiri dari pembiayaan macet dan diragukan. 2) Faktor yang mempengaruhi efektivitas kinerja karyawan KSPPS Kowanu Nugraha Kudus terdiri dari beberapa faktor yaitu faktor kepemimpinan, manajer yang memimpin dengan sikap menghargai karyawan dan menganggap karyawan sebagai rekan kerja bukan sebagai bawahan. Faktor lingkungan kerja, yang meliputi tempat kerja yang nyaman, rekan kerja yang kooperatif dan juga anggota yang rajin membayar. Faktor pengalaman kerja juga berpengaruh terhadap efektivitas kinerja karyawan, karyawan yang sudah pernah bekerja di lembaga keuangan akan lebih mudah beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru. Faktor kompensasi yang diberikan kepada karyawan yang sesuai dengan kinerjanya akan mampu meningkatkan efektivitas karyawan dalam bekerja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas Kinerja Karyawan
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Ekonomi Perburuhan
Divisions: Fakultas Syariah > Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 23 Apr 2019 02:23
Last Modified: 23 Apr 2019 02:23
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/2387

Actions (login required)

View Item View Item