Pengaruh Permainan Tradisional Engklek Terhadap Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia Dini di TKIT Ash-Shiddiqy Margoyoso Kalinyamatan Jepara

Nurus, Uthfia (2020) Pengaruh Permainan Tradisional Engklek Terhadap Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia Dini di TKIT Ash-Shiddiqy Margoyoso Kalinyamatan Jepara. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01 COVER.pdf

Download (899kB)
[img] Text
02 ABSTRAK.pdf

Download (179kB)
[img] Text
03 DAFTAR ISI.pdf

Download (79kB)
[img] Text
04 BAB I.pdf

Download (91kB)
[img] Text
05 BAB II.pdf

Download (162kB)
[img] Text
06 BAB III.pdf

Download (289kB)
[img] Text
07 BAB IV.pdf

Download (319kB)
[img] Text
08 BAB V.pdf

Download (191kB)
[img] Text
09 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (73kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui pelaksanaan permainan tradisional engklek pada proses pembelajaran anak usia dini, 2) Mengetahui tingkat kemampuan motorik kasar usia dini dan, 3) Mengetahui pengaruh permainan tradisional engklek terhadap perkembangan kemampuan motorik kasar anak usia dini. Metode penelitian yang digunakan pendekatankuantitatif yang menekankan pada analisis data numerical (angka) yang diolah menggunakan metode statistika. Adapun langkah-langkahnya adalah: 1) pengumpulan sumber melalui teknik angket, 2) menyajikan data dalam bentuk deskriptif dan statistika, 3) menarik kesimpulan, 4) menyusun laporan penelitian dan merumuskan rekomendasi hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) permainan tradisional engklek di TKIT Ash-Shiddiqy dalam kategori baik yaitu sebesar 42. Jadi, semakin optimal kegiatan permainan tradisional engklek, maka permainan tradisional engklek di TKIT Ash-Shiddiqy dapat mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan. 2) Kemampuan motorik kasar anak usia dini di TKIT Ash-Shiddiqy dalam kategori baik, yaitu sebesar 44. Ini terlihat saat anak bergerak dengan dibimbing guru untuk melakukan gerakan motorik kasar. 3) terdapat pengaruh yang signifikan antara permainan tradisional engklek terhadap kemampuan motorik kasar anak usia dini dengan model persamaan regresi 20,631 + 0,552X. Sedangkan nilai F_hitung lebih besar dari F_tabel (14,274 > 1,69). Artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara permainan tradisional engklek terhadap kemampuan motorik kasar anak usia dini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Permainan Tradisional Engklek, Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia Dini
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Psikologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 08 Feb 2021 03:33
Last Modified: 08 Feb 2021 03:33
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/3476

Actions (login required)

View Item View Item