Studi Komparasi Latar Belakang Siswa MI Dan SD Terhadap Penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan Metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak

Sholichah, Khoirul Ummah (2020) Studi Komparasi Latar Belakang Siswa MI Dan SD Terhadap Penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan Metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (169kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (110kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (260kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (837kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (506kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (102kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (182kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui pengaruh latar belakang siswa MI terhadap penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak. (2) Untuk mengetahui pengaruh latar belakang siswa SD terhadap penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak. (3)Untuk mengetahui perbedaan latar belakang siswa MI dan SD terhadap penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak. Penelitian ini merupakan penelitian perbandingan (comparative research) dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian yang diambil yaitu 36 siswa berlatar belakang pendidikan MI dan 36 siswa berlatar belakang pendidikan SD pada kelas VII di MTs Negeri 4 Demak dengan teknik cluster random sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan tes lisan, observasi dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian ini yaitu (1) Pengaruh siswa berlatar pendidikan MI terhadap penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak yaitu memiliki nilai rata-rata 78,083 termasuk dalam kategori “Baik”. (2) Pengaruh siswa berlatar pendidikan SD terhadap penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) dengan metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak yaitu memiliki nilai rata-rata 68,638 termasuk dalam kategori “Sedang/Cukup”. (3) Terdapat perbedaan penguasaan Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ) siswa yang berlatar belakang pendidikan MI dan SD dengan metode Iqro’ di MTs Negeri 4 Demak, dari hasil perhitungan dan analisis hipotesis diperoleh nilai t hitung 3,266 > t tabel 1,666 dengan kontribusi sebesar 13,22 %.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Latar Belakang Siswa, Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ), Metode Iqro’
Subjects: Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 25 May 2021 02:56
Last Modified: 25 May 2021 02:56
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4260

Actions (login required)

View Item View Item