Nizar, Fahrudin Ali (2021) Pengaruh Manajemen Pendidikan Karakter dan Budaya Religius terhadap Kesalehan Sosial Siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan. Masters thesis, IAIN KUDUS.
Text
1. Cover s.d Kata Pengantar.pdf Download (6MB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (768kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (724kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (1MB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (1MB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (1MB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (591kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (505kB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh manajemen pendidikan karakter terhadap kesalehan sosial siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan. 2) Pengaruh budaya religius terhadap kesalehan sosial siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan. 3) Pengaruh manajemen pendidikan karakter dan budaya religius terhadap kesalehan sosial siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research) dengan menggunakan jenis penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa pada Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan berjumlah 1365 orang dan sampel yang digunakan adalah sebanyak 310 siswa. Pengumpul data menggunakan angket dan teknik analisis data yang digunakan dengan analisis regresi berganda, uji t, uji F dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: 1) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan manajemen pendidikan karakter terhadap kesalehan sosial siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan, dilihat dari harga koefisien korelasi (rx1y) sebesar 0,310 dan nilai dari thitung sebesar 4,032 dari nilai tersebut dapat disimpulkan bahwa harga thitung > ttabel; 2) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan budaya religius terhadap kesalehan sosial siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan, dilihat dari harga koefisien korelasi (rx2y) sebesar 0,319 dan nilai dari thitung sebesar 4,292 dari nilai tersebut dapat disimpulkan bahwa harga thitung > ttabel; 3) Terdapat pengaruh signifikan manajemen pendidikan karakter dan budaya religius secara bersama-sama terhadap kesalehan sosial siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kabupaten Grobogan, dilihat dari hasil uji F diperoleh nilai Fhitung sebesar 26,486 dari pengujian ini untuk mengetahui kontribusi yang disumbangkan variabel manajemen pendidikan karakter dan budaya religius terhadap kesalehan sosial siswa dihitung dengan menggunakan R Square sebesar 14,7%.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | manajemen pendidikan karakter, budaya religius, kesalehan sosial |
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam (MPI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 13 Oct 2021 06:40 |
Last Modified: | 13 Oct 2021 06:40 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/5398 |
Actions (login required)
View Item |