Mustova, Achmad (2022) Pengaruh Strategi Pembelajaran Partisipatif melalui Media Gambar Fotografi terhadap Motivasi Belajar Siswa dan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Aqidah Akhlak di MTs NU Hasyim Asy’ari 02 Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
1. BAGIAN DEPAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (425kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (268kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (587kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (513kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (547kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (904kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (362kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (370kB) |
Abstract
Pembelajaran merupakan penyediaan kondisi sehingga terjadi proses belajar pada peserta didik. Pembelajaran yang efektif tidak terlepas dari peran guru yang aktif, kondisi pembelajaran yang efektif, keterlibatan peserta didik, dan sumber belajar/lingkungan belajar yang mendukung. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Strategi Pembelajaran Partisipatif melalui Media Gambar Fotografi jika dikaitkan dengan motivasi dan hasil belajar kelas VII MTs NU Hasyim Asy’ari 02 Kudus. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif jenis eksperimen dengan rumus T Test , dengan subjek penelitian siswa kelas VII A dan VII B MTs NU Hasyim Asy’ari 02 Kudus yang berjumlah 65 siswa. Kelas VII A sebagai kelas kontrol dan kelas VII B sebagai kelas eksperimen. Alat pengumpulan data dilakukan melalui pengisian skala Strategi Pembelajaran Partisipatif Melalui Media Gambar Fotografi dan Motivasi Belajar dan pilihan ganda untuk hasil belajar. Perlakuan yang diberikan sebanyak tiga kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai signifikansi sebesar 0.000 lebih kecil dari 0.05 (0.000<0.05), oleh karena itu penulis menyimpulkan strategi pembelajaran partisipatif melalui media gambar fotografi berpengaruh signifikan terhadap motivasi belajar. Selanjutnya nilai signifikansi sebesar 0.000 lebih kecil dari 0.05 (0.000<0.05), oleh karena itu penulis menyimpulkan strategi pembelajaran partisipatif melalui media gambar fotografi berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar .hal ini menunjukkan bahwa Penerapan strategi pembelajaran partisipatif melalui media gambar fotografi terhadap motivasi dan hasil belajar siswa lebih efektif diterapkan dalam pembelajaran dibandingkan dengan metode konvensional.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi pembelajaran partisipatif, media gambar fotografi, motivasi belajar, hasil belajar |
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI) |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 06 Jun 2022 03:57 |
Last Modified: | 06 Jun 2022 03:57 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/7188 |
Actions (login required)
View Item |