PENGARUH POLA ASUH OTORITATIF TERHADAP KEDISIPLINAN BELAJAR AL-QUR’AN SISWA DI MADRASAH DINIYYAH NURUL UMMAH PATIHAN TANJUNGREJO JEKULO KUDUS

Mirnawati, Mirnawati (2016) PENGARUH POLA ASUH OTORITATIF TERHADAP KEDISIPLINAN BELAJAR AL-QUR’AN SISWA DI MADRASAH DINIYYAH NURUL UMMAH PATIHAN TANJUNGREJO JEKULO KUDUS. Undergraduate thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (1MB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (940kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (991kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (869kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (862kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui sejauh mana pola asuh otoritatif orang tua terhadap siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus, (2) Untuk mengetahui kedisiplinan belajar Al-Qur’an siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus, (3) Untuk mengetahui pengaruh pola asuh otoritatif terhadap kedisplinan belajar Al-Qur’an siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus. Hipotesis dari penelitian ini adalah Terdapat pengaruh pola asuh otoritatif terhadap kedisiplinan belajar Al-Qur’an siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif atau field research yaitu penelitian yang data informasinya diperoleh dalam kegiatan lapangan kerja penelitian. Teknik Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan angket. Observasi dilakukan dengan pengamatan langsung menggunakan mata tanpa ada pertolongan alat standar lain. Angket dilakukan dengan memberi seperangkat pernyataan tertulis tentang pola asuh otoritatif dan kedisiplinan belajar siswa, responden penelitian ini adalah 65 siswa dari keseluruhan siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus. Sedangkan analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier. Berdasarkan hasil penelitian diketahui 1) Pola Asuh Otoritatif orang tua terhadap siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus tergolong dalam kategori baik. Berdasarkan nilai hasil angket pada 65 responden yang memiliki mean sebesar 52,15 yang masuk dalam interval (50 – 58) berkategori baik, 2) Kedisiplinan belajar siswa pada pembelajaran Al-Qur’an di Madrasah Diniyyah Nurul Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus tergolong dalam kategori baik. Berdasarkan nilai angket pada 65 responden yang memiliki mean sebesar 53,08 yang masuk dalam interval (52 – 58) berkategori baik. 3) Terdapat pengaruh antara pola asuh otoritatif terhadap kedisiplinan belajar Al-Qur’an siswa dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,726 yang termasuk kategori kuat karena terletak pada interval 0,60 – 0,799. Sedangkan nilai koefisien determinasinya sebesar 52,708% dengan persamaan regresi Y1 = 10,463 + 0,817 X. Berdasarkan uji pengaruh menggunakan rumus F diperoleh Fhitung lebih besar dari Ftabel (70,11 > 3,993) dengan demikian Ha diterima dan kesimpulannya terdapat pengaruh antara pola asuh otoritatif terhadap kedisiplinan belajar Al-Qur’an siswa di Madrasah Diniyyah Nurul Ummah Patihan Tanjungrejo Jekulo Kudus.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pola Asuh Otoritatif dan Kedisiplinan Belajar Siswa
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Siswa, Peserta Didik
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Sekolah dan Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 12 Mar 2017 05:30
Last Modified: 12 Mar 2017 05:30
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/812

Actions (login required)

View Item View Item