Pengembangan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Melalui Problem Based Learning Pada Pembelajaran IPS di MTs Silahul Ulum Pati

Liyanti, Ana Wahyu (2022) Pengembangan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Melalui Problem Based Learning Pada Pembelajaran IPS di MTs Silahul Ulum Pati. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (188kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (203kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (470kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (538kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (379kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (582kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (196kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (454kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1. Untuk mengetahui proses kegiatan dari pengembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi melalui Problem Based Learning pada pembelajaran IPS. 2. Dan untuk mengetahui hambatan dalam kegiatan dari pengembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi melalui Problem Based Learning pada pembelajaran IPS kelas VIII A di MTs Silahul Ulum Pati. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif. Ada tiga teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: observasi, wawancara (Interviuw), dan dokumentasi. Adapun untuk analisa data penulis menggunakan uji keabsahan data berupa uji kredibilitas yakni menggunakan trianggulasi teknik dan trianggulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, 1. Proses pengembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi (Higher Orther Thingking Skills) melalui PBL (Problem Based Learning) dalam pembelajaran IPS adalah berbagai cara usaha yang dilakukan untuk kegitan pembelajaran HOTS melalui PBL, dalam pengembangan model PBL ada beberapa sintaks yaitu,(1) orientasi siswa pada masalah (2) mengorganisasi siswa untuk belajar (3) membantu investigasi atau penyelidikan mandiri atau kelompok (4) mengembangkan atau mempresentasikan hasil temuan (5) menganalisa serta mengevaluasi hasil penemuan masalah. Dalam kegiatan pengembangan HOTS melalui PBL dalam pembelajaran IPS materi potensi Sumber Daya Alam Asia Tenggara dengan guru IPS menjelaskan materi serta menayangkan sebuah vidio pembelajaran dan memberikan tugas berupa hambatan dalam artikel yang guru berikan. Strategi pembelajaran berbasis masalah dengan mencari data, menganalisis, kemudian menyuguhkan alternatif. Dalam kegiatan evaluasi proses ini berfokus pada pemecahan masalah, melalui penilaian berbasis soal HOTS ketrampilan berpikir, pemecahan masalah, kreatifitas, dan rasa percaya diri dibangun melalui kegiatan latihan menyelesaikan berbagai permasalahan nyata dalam kehidupan sehari-hari. 2. Hambatan dalam pengembangan kemampuan berpikir tingkat tinggi melalui PBL dalam kegiatan pengembangan adalah kendala yang dihadapi siswa mulai dari kurangnya kerja sama oleh teman kelompok, alokasi waktu diberikan guru terasa lebih cepat dan hambatan dari guru adalah kesulitan dalam membimbing setiap kelompok dan media sarana dan prasarana yang ditetapkan juga seadanya belum ada pembaharuan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi (HOTS), Pembelajaran IPS, Problem Based Learning
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris IPS
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 01 Mar 2023 01:38
Last Modified: 01 Mar 2023 01:38
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8798

Actions (login required)

View Item View Item