Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation terhadap Kecemasan Matematika dan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII MTs Islamic Centre Kudus

Nadifah, Nadifah (2022) Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation terhadap Kecemasan Matematika dan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII MTs Islamic Centre Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (354kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (554kB)
[img] Text
4.BAB I.pdf

Download (803kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (906kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (835kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (919kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (632kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (637kB)

Abstract

Pembelajaran matematika cenderung menggunakan model pembelajaran langsung sehingga berakibat pada tingginya kecemasan matematika dan kurangnya hasil belajar siswa. Penelitian skripsi ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif eksperimen dengan desain post-test only control design. Teknik pengumpulan data menggunakan angket untuk mengukur kecemasan matematika dan tes untuk mengukur hasil belajar siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTs Islamic Centre Kudus. Sedangkan sampel diambil dua kelas yaitu kelas VIII A yang terdiri dari 15 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII B yang terdiri dari 15 siswa sebagai kelas kontrol. Dalam uji hipotesis independent t-test untuk menghitung perbedaan kecemasan matematika dan hasil belajar siswa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol pada mata pelajaran matematika. Hasil perhitungan uji independent t-test : (1) Angket kecemasan matematika siswa diperoleh nilai thitung = 20.114 > ttabel = 0.514 dan nilai Sig. (2-tailed) 0.000 ˂ 0.005, maka kesimpulannya adalah H0 ditolak yang berarti H1 diterima sehingga terdapat perbedaan hasil kecemasan matematika siswa setelah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe group investigation dan model pembelajaran langsung dengan nila rata-rata kelas A = 53.7333 dan rata-rata kelas B = 63.6000. (2) Hasil belajar siswa diperoleh nilai thitung = 4.781 > ttabel = 0.514 dan nilai Sig. (2-tailed) 0.000 ˂ 0.005, maka kesimpulannya adalah H0 ditolak yang berarti H1 diterima sehingga nilai hasil belajar siswa setelah menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe group investigation lebih baik dibandingkan hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran langsung dengan nilai rata-rata kelas A = 80.000 dan rata-rata kelas B = 66.6667.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Group Investigation (GI), Kecemasan Matematika, dan Hasil Belajar
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Matematika
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 09 Mar 2023 01:25
Last Modified: 09 Mar 2023 01:25
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8989

Actions (login required)

View Item View Item