Manajemen Pembelajaran Muatan Lokal Ke NU an dalam Meningkatkan Pendidikan Karakter Siswa di MA Tarbiyatul Banin Winong Pati

Safitri, Elva Dwi (2022) Manajemen Pembelajaran Muatan Lokal Ke NU an dalam Meningkatkan Pendidikan Karakter Siswa di MA Tarbiyatul Banin Winong Pati. Undergraduate thesis, IAIN Kudus.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (295kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (323kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (386kB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (477kB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (356kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (431kB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (318kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (303kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan 1) untuk mendeskripsikan mengenai perencanaan pembelajaran muatan lokal Ke NU an dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa di MA Tarbiyatul Banin Winong Pati, 2) untuk mendeskripsikan mengenai implementasi pembelajaran muatan lokal Ke NU an dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa di MA Tarbiyatul Banin Winong Pati, 3) untuk mendeskripsikan evaluasi pembelajaran muatan lokal Ke NU an dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa di MA Tarbiyatul Banin Winong Pati. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Subyek dalam penelitian ini yaitu guru Ke NU an, peserta didik, dan kepala sekolah. Analisis data dilakukan dengan mereduksi data, kemudian penyajian data, dan akhirnya data yang telah disusun tersebut ditarik kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa (1) Perencanaan pembelajaran muatan lokal Ke NU an dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa yaitu dengan pembuatan rencana pelaksanaan pembelajaran, serta guru mempersiapkan sarana prasarana sebelum pembelajaran dimulai. (2) Implementasi pembelajaran muatan lokal Ke NU an dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa dengan cara guru mengelaborasikan dengan teknik pembelajaran yang lain misalnya dengan metode pembelajaran ceramah, tanya jawab atau diskusi. Awalnya guru memberikan pertanyaan kepada siswa terkait dengan materi pembelajaran, selanjutnya guru menerangkan materi dan dengan diselipi keyakinan-keyakinan yang sesuai dengan materi yang sedang diajarkan serta dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari. Dalam penerapan pembelajaran muatan lokal Ke NU an terdapat beberapa kendala diantaranya yaitu siswa yang kurang fokus saat pembelajaran, sarana prasarananya yang kurang lengkap. Tetapi dalam penerapan pembelajaran muatan lokal Ke NU an dapat berjalan dengan lancar. (3) Evaluasi pembelajaran muatan lokal Ke NU an dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa dengan dua cara yaitu secara tes dan non tes, secara tes dilakukan dengan cara tertulis atau quiz dan secara non tes dilakukan dengan cara guru mengamati perilaku siswa ada perubahan atau belum. Hasil dari evaluasi menunjukkan bahwa dengan penerapan pembelajaran muatan lokal Ke NU an menjadikan perlaku siswa meningkat menjadi lebih baik lagi, akhlak dan karakter siswa sudah lebih baik lagi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorKisbiyanto, KisbiyantoUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Manajemen Pembelajaran, Muatan Lokal Ke NU an, Pendidikan Karakter
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370.1 Filsafat dan Teori Pendidikan > 370.114 Etika Pendidikan, Pendidikan Karakter
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 10 Mar 2023 03:30
Last Modified: 10 Mar 2023 03:30
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/9078

Actions (login required)

View Item View Item