Efektivitas Multimedia Mobile-Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas Viii Pada Materi Sistem Ekskresi Manusia Di Mts. Mu’allimat Nu Kudus

Shofa, Malia Afidatus (2023) Efektivitas Multimedia Mobile-Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas Viii Pada Materi Sistem Ekskresi Manusia Di Mts. Mu’allimat Nu Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (7MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (438kB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (351kB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (892kB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (868kB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (726kB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (617kB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (344kB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (555kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan multimedia mobile-learning terhadap hasil belajar siswa kelas VIII pada materi sistem ekskresi manusia di MTs. Mu’allimat NU Kudus dan untuk mengetahui penerapan multimedia mobile-learning terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas VIII di MTs. Mu’allimat NU Kudus. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Quasy Experiment dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas VIII MTs. Mu’allimat NU Kudus tahun pelajaran 2021/2022 yang berjumlah 215 siswa dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Sampel dari kelompok eksperimen berjumlah 43 siswa dan sampel dari kelompok kontrol 43 siswa. Pengumpulan data diperoleh dengan instrumen wawancara, tes, dan non tes (angket). Setelah semua data terkumpul, kemudian data yang diperoleh diolah menggunakan uji SPSS Statistik Parametrik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa multimedia mobile-learning efektif terhadap hasil belajar siswa kelas VIII pada materi sistem ekskresi manusia. Hal ini dibuktikan dengan hasil analisis data menggunakan independent sample t-test dengan bantuan SPSS Windows Release 16.0 didapat nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Oleh karena itu dapat ditarik kesimpulan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yang berarti penggunaan multimedia mobile-learning efektif terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas VIII pada materi sistem ekskresi manusia dibanding pembelajaran konvensional. Adapun penerapan multimedia mobile-learning lebih baik dibanding dengan model pembelajaran konvensional. Pelaksanaan pembelajaran pada kelas eksperimen diawali dengan guru menyampaikan tujuan dan indikator serta memberikan motivasi asyiknya belajar sistem ekskresi menggunakan aplikasi multimedia mobile-learning kepada siswa. Setelah itu guru mengarahkan untuk membuka dan menyampaikan cara penggunaan dari aplikasi multimedia mobile-learning. Setelah itu siswa mempelajari sendiri materi sistem ekskresi manusia pada aplikasi tersebut dan juga menjawab kuis yang ada di dalamnya. Sambil mempelajari materi, siswa juga mengisi angket yang telah dibagikan oleh guru.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorBudhi, Henry SetyaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Multimedia, Mobile-Learning, Hasil Belajar.
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris IPA
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 07 Aug 2023 02:07
Last Modified: 07 Aug 2023 02:07
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/10773

Actions (login required)

View Item View Item