ETIKA PESERTA DIDIK DALAM PENDIDIKAN ISLAM PERSPEKTIF AHMAD MAISUR SINDI DALAM KITAB TANBIHUL MUTA’ALLIM

Thoyyibah, Thoyyibah (2017) ETIKA PESERTA DIDIK DALAM PENDIDIKAN ISLAM PERSPEKTIF AHMAD MAISUR SINDI DALAM KITAB TANBIHUL MUTA’ALLIM. Undergraduate thesis, STAIN KUDUS.

[img] Text
FILE 1 COVER.pdf

Download (5MB)
[img] Text
FILE 2 ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 3 DAFTAR ISI.pdf

Download (4MB)
[img] Text
FILE 4 BAB I.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 5 BAB II.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 6 BAB III.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 7 BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 8 BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 9 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Dalam lembaga pendidikan, etika sedikit banyak menjadi problem bagi lembaga pendidikan karena merosotnya akhlak peserta didik. Itu semua disebabkan oleh kurangnya penekanan dari berbagai pihak terhadap pendidikan akhlak. Sehubungan dengan pentingnya etika bagi peserta didik, Ahmad Maisur Sindi memiliki pandangan tentang beberapa etika yang tertuang dalam kitab Tanbihul Muta’allim. Permasalahan yang akan dibahas ini berkaitan dengan peserta didik dalam mencari ilmu menurut Ahmad Maisur Sindi dalam kitab Tanbihul Muta’allim dengan rumusan masalah: 1) bagaimana etika peserta didik dalam kitab Tanbihul Muta’allim?, 2) bagaimana relevansi etika peserta didik dalam kitab Tanbihul Muta’allim dengan pendidikan Islam saat ini? Penelitian ini menggunakan penelitian kepustakaan (Library Research) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data berasal dari sumber primer yaitu kitab Tanbihul Muta’allim karya Ahmad Maisur Sindi dan berasal dari sumber skunder yaitu buku-buku pendukung yang digunakan penulis sebagai data tambahan seperti kitab Ta’limul Muta’allim, Umdatul Fudlola’, Ayyuhal Walad dan kitab-kitab lainnya. Untuk menganalisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Content Analysis dan metode Deskriptif Interpretatif. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam kitab Tanbihul Muta’allim seorang murid harus memiliki beberapa etika antara lain sebelum belajar harus bersuci, mempersiapkan peralatan belajar. Ketika sudah di tempat belajar murid harus duduk dengan tenang, membaca do’a, membuat catatan pelajaran serta melakukan Muroja’ah. Dalam mencari ilmu murid harus memiliki akhlakuk karimah, mengkonsumsi barang halal, menghindari perbuatan maksiat, menghormati orang tua, memuliaakan guru, meminta izin ketika tidak hadir, musyawaroh, ikhlas, mengamalkan dan mengajarkan ilmu. Hubungan etika murid dalam kitab Tanbihul Muta’allim sangat relevan jika diterapkan dengan pendidikan saat ini baik tujuan, materi maupun metode yang digunakan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Etika Peserta Didik; Ahmad Maisur Sindi; Tanbihul Muta’allim
Subjects: 200 Agama
Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Siswa, Peserta Didik
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 390 Adat Istiadat > Etiket, Sopan Santun
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 25 May 2017 05:45
Last Modified: 25 May 2017 05:45
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/1109

Actions (login required)

View Item View Item