IMPLEMENTASI MANAJEMEN STRATEGIK PENDIDIKAN TAHFIDZ PADA ANAK USIA DINI SEBAGAI UPAYA MEMBENTUK KARAKTER SANTRI DI PONDOK PESANTREN TAHFIDZ AL-HUSNA PELEMKEREP MAYONG JEPARA TAHUN 2017

PURWANTO, AGUS (2017) IMPLEMENTASI MANAJEMEN STRATEGIK PENDIDIKAN TAHFIDZ PADA ANAK USIA DINI SEBAGAI UPAYA MEMBENTUK KARAKTER SANTRI DI PONDOK PESANTREN TAHFIDZ AL-HUSNA PELEMKEREP MAYONG JEPARA TAHUN 2017. Masters thesis, STAIN KUDUS.

[img] Text
01. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
02. ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
03. DAFTAR ISI.pdf

Download (1MB)
[img] Text
04. BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
05. BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
06. BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
07. BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
08. BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
09. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pembentukan karakter melalui pendekatan pendidikan tahfidz selain menjadi bagian dari proses pembentukan akhlak mulia, diharapkan mampu menjadi pondasi utama dalam pembentukan kepribadian, semua dipengaruhi oleh pendidikan agama dan internalisasi nilai keagamaan dalam diri peserta didik, hal ini dilakukan oleh ponpes Al-Husna sejak anak usia masih dini, bahkan ponpes Al-Husna bisa menciptakan hafidz-hafidz kecil. Melihat fenomena tersebut peneliti tertarik untuk meneliti lebih jauh terhadap strategi yang diimplementasikan Ponpes Al-Husna mayong Jepara Tahun 2017 dalam pendidikan tahfidz anak usia dini sebagai upaya pembentukan karakter religius santri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Bagaimana management strategic pendidikan tahfidz di Pondok Pesantren Tahfidz al-Husna Mayong Jepara tahun 2017. (2) Bagaimana upaya membentuk karakter relegius santri di Pondok Pesantren Tahfidz al-Husna Mayong Jepara tahun 2017. (3) Bagaimana Implementasi management strategik pendidikan tahfidz sebagai upaya membentuk karakter relegius santri di Pondok Pesantren tahfidz al-Husna Mayong Jepara tahun 2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, yaitu peneliti mengamati secara langsung objek yang ditelitinya, penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Sedangkan untuk menguji validitas dan reabilitas data penelitian ini menggunakan: (1) Ketekunan pengamatan, (2) Triangulasi, dan (3) Kecukupan referensi. Teknik analisis data diperoleh melalui model analisis data yang digagas oleh Spradley yaitu: analisis domain, analisis taksonomi, dan analisis tema. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Management strategic pendidikan tahfidz anak usia dini di Pondok Pesantren Al-Husna Tahun 2017 adalah melalui perbaikan sistem manajemen dari dalam dan peningkatan kualitas bauran pemasaran. (2) Upaya pembentukan karakter religius santri Pondok Pesantren Al-Husna Tahun 2017 melalui kedisiplinan, kemandirian, kesabaran, keteladanan, dan penerapan amalan sunah rasul melalui hal-hal yang sederhana. (3) Implementasi manajemen strategik pendidikan tahfidz pada anak usia dini sebagai upaya pembentukan karakter religius santri Ponpes Al-Husna Tahun 2017 menurut peneliti adalah baik. Hal tersebut terbukti adanya peningkatan kualitas dari banyaknya anak yang sudah hafidz al-Qur’an, dan perilaku anak-anak tersebut baik. Namun demikian masih terdapat kelemahan, diantaranya kekurangan SDM dan fasilitas asrama serta kurangnya kesiapan sebagian asatidznya dalam menghadapi perubahan lingkungan yang ada.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Strategik; Pendidikan Tahfidz; Usia Dini; Karakter Religius.
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam (MPI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 10 May 2019 02:55
Last Modified: 10 May 2019 02:55
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/2554

Actions (login required)

View Item View Item